Sekalian Liburan Hari Raya, Ada Grasstrack Sekalian Silaturahmi Nih

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 11 Juni 2018 | 12:53 WIB
Dok.M+
Ilustrasi kejuaraan Grasstrack

MOTOR Plus-online.com - Masyarakat Indonesia akan merayakan hari Raya Idul Fitri dalam hitungan hari.

Tradisi mudik ke kampung halaman menjadi suatu budaya tersendiri.

Nah sekalian silaturahmi di kampung halaman, bisa sekaligus menyaksikan gelaran grasstrack.

Grasstrack yang bertajuk Super Grasstrack Patapan Mulya Abadi Cup 2018  akan digelar.

(BACA JUGA : Yamaha Lexi Dites Cewek Beda Tinggi, Begini Posisi Duduknya Saat Berhenti)

Catat dan ingat-ingat waktunya nih, hari Sabtu-Minggu (16-17/6/2018) dan sirkuit yang digunakan adalah Sirkuit Patapan Indah Jadikrya Langkaplancar, Pangandaran, Jawa Barat.

Selain untuk penonton para tracker pun ditunggu kehadirannya.

Karena ada juara umum buat kategori pemula Rp 1,5 juta dan kategori open Rp 2 juta.

Pastinya seru karena terdapat beberapa kelas yang dilombakan diantaranya:

(BACA JUGA : Intip Lebih Dekat Kawasaki W175 Ala Flat Track, Ada Videonya)

1.    Bebek Standar S.D 17 tahun
2.    Bebek Modifikasi Pemula
3.    FFA Pemula
4.    Bebek Standar Open
5.    Bebek Modifikasi Open
6.    FFA Open
7.    Bebek Standar 2T Pemula
8.    FFA Wanita
9.    Mini Moto S.D 13 Tahun
10.    Adventure Komunitas
11.    FFA Lokal 10 Kecamatan (Langkaplancar, Banjarsari, Pamarican, Sidamulih, Cigugur, Parigi, Cijulang, Pangandaran, Cimerak, Padaherang, Citalahab)
12.    FFA Lokal Langkap Lancar
13.    Adventure Lokal Langkap
14.    Sport Trail Open
15.    FFA S.D 15 tahun

Untuk para tracker Kelas Lokal penyisihan akan dilaksanakan pada hari Sabtu.

Untuk keterangan lebih lanjut bisa menghubungi langsung 085314914353 Abdi TGAP, 085221898699 Asep TGAP, 081320391140 SJM



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular