MOTOR Plus-online.com - Sebelumnya sempat viral video kejadian serupa beberapa waktu lalu.
Kali ini terjadi lagi tepatnya di Pati, Jawa Tengah,
Tampak dalam videl seorang wanita yang membonceng anak kecil di depan dan wanita lain di belakang berhenti di lahan parkir.
Wanita ini berhenti dengan keadaan motor matic yang masih menyala.
(BACA JUGA : Kalau Bocor Seperti Ini Sebaiknya Ban Tubeless Diganti, Ini Alasan Pentingnya)
Beberapa detik kemudian dia ingin menurunkan anak kecil yang dibonceng di depan lewat sisi kanan.
Tanpa disengaja anak kecil itu turun sambil berpegang selongsong gas yang ikut terpelintir.
Hasilnya, motor langsung melaju kencang ke arah depan dan menabrak toko.
Sayangnya tidak ada informasi lebih lanjut mengenai kondisi korban.
(BACA JUGA : Ulah Penonton Ini Bikin Pembalap MXGP Berlarian, Salah Satunya Antonio 'Tony' Cairoli )
Video ini menjadi peringatan juga bagi kita yang sering melakukan hal seperti ini.
Sebaiknya jika berhenti agak lama matikan mesin motor.
Jika kesulitan memutar kunci kontak yang terhalang, tinggal turunkan standar samping saja.
Ini untuk mencegah hal-hal seperti ini terjadi.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR