Geger! Balap IRS Seri 2 Kedapatan Oktan Pertamax Turbo di Bawah Bensin Premium

ARSN - Selasa, 10 Juli 2018 | 14:13 WIB
Dok. ART Jakarta
Ilustrasi. Tim ART Jakarta di Kejurnas IRS di sirkuit Sentul, Bogor

MOTOR Plus-online.comOktan bahan bakar Pertamax Turbo yang dipakai hanya menunjukkan angka 86, Tim balap motor yang turun di kejurnas IRS 2018, ART Jakarta, kaget. 

Padahal bensin ini diklaim punya oktan 98. 

Temuan ini diperoleh berkat kecurigaan Ade Rachmat, manajer ART Jakarta yang mendapati performa motor timnya anjlok di seri 2 IRS (30/6-1/7/2018). 

Bukan itu saja, mesin motornya juga mengalami kerusakan akibat detonasi. 

Ia lantas mengurai kronologi penemuan Pertamax Turbo beroktan lemah ini. 

(BACA JUGA: Serius Nih, Bensin Dicampur Kapur Barus Bisa Dongkrak Oktan Bensin? Ini Kata Ahlinya)

Menurutnya, saat latihan bebas, Selasa, performa motor masih normal. 

Saat itu, timnya memakai Pertamax Turbo yang dibeli dari SPBU. 

"Latihan bebas enggak masalah," ujarnya (10/7/2018). 

Namun usai race 1 Sabtu (30/6/2018) ia mulai menemukan mesin motornya hancur. 

"Piston rusak akibat detonasi," ujarnya. 

Ia mulai curiga dengan kualitas Pertamax Turbo yang disediakan panitia balap

"Free Practise, kualifikasi dan race, bensin harus dari panitia," ujarnya. 

Ade lantas bertanya ke beberapa orang dan disebut-sebut ada masalah dengan bahan bakar. 

Dengan asumsi ada masalah di bahan bakar, untuk race kedua, Minggu (1/7/2018) ia pun menyeting mesin untuk bensin oktan rendah. 

"Race 2 saya set untuk bensin jelek, performa motor babak belur. Mau ngejar susah," ungkapnya. 

Penulis : ARSN
Editor : ARSN


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular