Telat Menyetel Klep di Mesin Motor? Dampak Akibatnya Mengerikan...

Arseen - Minggu, 22 Juli 2018 | 11:04 WIB
Dok.OTOMOTIF
Ilustrasi. Klep yang bocor bisa bikin busi gampang mati

MOTOR Plus-online.com - Motor pastinya perlu melakukan perawatan berupa servis berkala, supaya kinerja mesin dan perangkat pendukung lainnya tetap lancar saat digunakan.

Terkadang masih saja ada hal yang terlewat untuk diperiksa, salah satunya kondisi setelan klep di mesin.

Meskipun motor selalu dirawat dan rajin dibawa servis.

Jika setelan klep sudah tidak sesuai, tentu akan ada dampak yang ditimbulkan, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang.

Nah seandainya kondisi klep di mesin luput diperiksa dan belum disetel ulang ketika sudah melewati waktu yang dianjurkan, apa saja dampaknya?

(BACA JUGA: Jangan Lakukan Hal Ini Saat Stel Klep, Tenaga Motor Bisa Ngedrop)

“Paling mudah dengar dari suara mesin, biasanya kalau klep sudah renggang terdengar suara ngelitik kasar,” jawab Chairul Anwar, Mekanik AHASS Honda Wahana Ciputat, Tangerang Selatan(17/7).

Suara ngelitik dari klep yang kendur akan terdengar terus-menerus sejak mesin dinyalakan hingga saat motor dipakai.

Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular