MOTOR Plus-online.com - Parah, sirkuit kebangaan warga Surabaya Gelora Bung Tomo dirusak. Belum tahu pasti siapa perusaknya.
Tapi dari informasi yang didapat, kejadian terjadi setelah pertandingan sepakbola kemarin di stadion yang lokasinya berdekatan dengan sirkuit.
Kemungkinan besar supporer bola yang kalah dan merusak fasilitas sirkuit GBT.
Dari foto yang dikirim, ban dibakar dan pagar pembatas beberapa ada yang rusak dan gosong.
(BACA JUGA : Kacau.. Sirkuit Gelora Bung Tomo Surabaya Dirusak, Pelaku Tidak Diketahui)
Tidak hanya itu saja, banyak fasilitas kaca yang pecah. Parahnya lagi, kaca utama main gate yang tempatnya di atas sirkuir juga dipecah.
Melihat kejadian tersebut Bambang Haribowo Ketua IMI Jatim sangat kecewa terhadap perlakuan orang yang merusak.
Padahal, GBT sendiri sudah susah untuk mengadakan event. Jarang dipakai justru malah dirusak oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR