Ada Apa? Vinales Absen di Tes MotoGP Ceko, Padahal Tes Elektronik Baru

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 6 Agustus 2018 | 19:44 WIB
Twitter/MotoGP
Maverick Vinales (kiri)

MOTOR Plus-online.com - Seperti diberitakan sebelumnya, hari ini (6/8/2018) tim MotoGP Yamaha melakukan tes di sirkuit Brno, Ceko.

Agendanya adalah mengetes berbagai update untuk Yamaha YZR-M1, sekaligus tes setting elektronik baru yang sering dikeluhkan pembalap.

Nah, yang menariknya Maverick Vinales justru memilih absen di tes kali ini.

Maverick Vinales mendapat hasil mengecewakan saat melakoni balapan MotoGP Ceko 2018 di Automotodrom Brno, Minggu (5/8/2018).

(BACA JUGA : Valentino Rossi Secara Terbuka Meminta Maaf Setelah MotoGP Ceko)

Pembalap asal Spanyol itu gagal finis setelah terlibat insiden dengan Stefan Bradl dan rider KTM, Bradley Smith pada lap kesatu.

Insiden di Brno akhir pekan kemarin tampaknya mempengaruhi keputusan Vinales terkait partisipasi pada tes Brno.

Dengan absennya Vinales, Valentino Rossi akan bekerja sendiri saat menjajal upgrade yang dibawa Yamaha, terutama tentang perangkat elektronik.

Selain Vinales, pembalap yang absen pada tes Brno hari ini adalah Pol Espargaro dari tim KTM, tim Avintia Racing, tim Angel Nieto, dan pembalap penguji Honda, Stefan Bradl.

(BACA JUGA : Diminta Tiru Settingan Motor Rossi, Ini Jawaban Tegas Maverick Vinales)

Namun, Honda tetap menurunkan pembalap pengujinya pada tes hari ini yakni Hiroshi Aoyama.

Setelah MotoGP Ceko, para pembalap akan kembali melanjutkan seri ke-11 di Red Bull Ring, Austria, pada 10-13 Agustus 2018.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular