Mantap Jiwa, Semarak Perayaan Satu Dekade YVC-I Chapter Gorontalo

Ahmad Ridho - Minggu, 12 Agustus 2018 | 13:11 WIB
Dok YVC-I Gorontalo
YVC-I Gorontalo gelar perayaan satu dekade.

MOTOR Plus-online.com - Komunitas Motor Yamaha Vixion Club Indonesia (YVC-I) Chapter Gorontalo merayakan satu dekade berdirinya club ini pada Sabtu, (21/7/2018).

Perayaan sendiri berjalan sukses di lapangan Taruna Remaja Gorontalo, mulai pukul 15.00 WITA sampai selesai.

YVC-I Gorontalo berdiri tahun 2008 silam hingga kini jumlah anggotanya menyebar terus di wilayah Gorontalo khususnya di Kota Gorontalo.

Perayaan satu dekade YVC-I Gorontalo berlangsung semarak karena dibanjiri oleh seluruh biker dari daerah seperti Manado, Minahasa, Palu, Kotamobagu, dan lainnya.

(BACA JUGA:  Tegang, Video Pemotor Ngamuk Lempar Motor dan Banting Helm Enggak Terima Ditilang Polisi Karena Lewat Trotoar)

Berbagai macam acara digelar untuk memeriahkan acara anniversary antara lain, sosialisasi safety riding, silaturahmi antar bikers, donor darah, roling city, musik reggae, Dj performance, grup komedi Isal Gorapu, games dan doorprize dan pesta kembang api.

Dok YVC-I Gorontalo
YVC-I Gorontalo berpose bersama disela-sela perayaan satu dekade.

Presiden YVC-I, Hamsa Rimangga, akrab disapa Marlon Ancha yang hadir dalam perayaan kali ini mengakui bahwa YVC-I Gorontalo merupakan chapter pertama yang terbentuk di Sulawesi.

“Alhamdullilah YVC-I Gorontalo memasuki usia ke-10.

Sampai dengan saat ini kami masih tetap eksis dan bahkan akan terus berkembang.

(BACA JUGA: Petinggi Yamaha Minta Maaf Atas Hasil Buruk Jelang MotoGP Austria, Rossi Kasih Jawaban Makjleb)

Kami berkomitmen untuk bisa berkontribusi terhadap masyarakat sekitar.

Dok YVC-I Gorontalo
Penyerahan piagam perayaan satu dekade YVC-I Gorontalo.

Baik sosial maupun lingkungan hidup.” Marlon Ancha menjelaskan.

Oke, selamat kepada Yamaha Vixion Club Indonesia (YVC-I) Chapter Gorontalo yang kini telah berusia 10 tahun semoga makin solid, makin maju dan jaya selalu.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular