MOTOR Plus-online.com - Berbeda dengan balap sebelumnya, pada MotoGP Austria yang digelar semalam (12/8/2018) menjadi pil pahit buat Valentino Rossi.
Yap, The Doctor harus memulai balap dari grid ke-14.
Hal yang sangat sulit mengingat Rossi masih terbelit masalah elektronika pada motornya.
Dengan posisi start itu, Rossi sangat tahu kalau posisinya di klasemen sementara terancam.
(BACA JUGA: Masalah di Yamaha Makin Rumit dan Muncul Kabar Pemecatan Lin Jarvis, Begini Komentar Rossi)
Jika pada balapan semalam Rossi gagal finis terbaik, Andrea Dovizioso bisa saja mengkudeta posisinya.
Soalnya selisih poin Rossi dengan Dovi hanya berjarak 19 angka (Rossi 132 dan Dovi 113).
Bahkan Lorenzo juga berpeluang merangsek naik.
Bisa saja posisinya semakin buruk karena motor Yamaha memang sedang sangat lemah sementara Ducati sebaliknya.
(BACA JUGA: Gara-gara Salah Pilih, Andrea Dovizioso Tertinggal Jauh dan Harus Puas Finis Ke-3 MotoGP Austria)
Untungnya The Doctor melakukan start yang sangat bagus saat balapan.
Lewat perjuangannya, Rossi berhasil merangsek naik ke posisi ke-11, melewati beberapa pembalap di depannya, termasuk Maverick Vinales.
Sempat berada di posisi ke-11 di awal balapan, perlahan tapi pasti Rossi mulai merangsek naik sedikit demi sedikit.
Akhirnya, Rossi berhasil finis ke-6 dan menyelamatkan posisinya.
(BACA JUGA: Enggak Sanggup Raih Podium Juara, Marc Marquez Akui Kelelahan Kejar Ducati)
Namun demikian, Rossi enggak sepenuhnya tenang karena duo Ducati memperkecil selisih poin dengannya.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR