MOTOR Plus-online.com - Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis, turut senang dengan pencapaian Jorge Lorenzo bersama Ducati.
Seperti diketahui, Jorge Lorenzo pernah sembilan tahun menjadi pebalap tim pabrikan Yamaha (2008-2016).
Namun, pada 2017 Jorge Lorenzo memutuskan mencari petualangan baru dengan bergabung bersama Ducati.
"Saya sangat bahagia untuk Lorenzo karena dia adalah teman saya," kata Lin Jarvis dikutip dari Speedweek.
(BACA JUGA: Bikin Melongo! Presiden Jokowi Naik Motor Seharga Rp 125 Juta Ke Pembukaan Asian Games 2018)
"Kami bekerja bersama selama bertahun-tahun dan memenangi tiga gelar juara dunia MotoGP," lanjutnya.
Jorge Lorenzo baru saja meraih kemenangan ketiganya bersama Ducati pada balapan MotoGP Austria di Red Bull Ring, Austria, Minggu (12/8/2018).
Lin Jarvis menilai bahwa saat ini Jorge Lorenzo mulai nyaman berkendara di atas motor Desmosedici.
"Dia memutuskan untuk berganti tim, yang tidak mudah pada awalnya.
Source | : | bolasport.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR