Hasil Kualifikasi MotoGP Inggris: Duo Ducati Posisi Satu Dua, Valentino Rossi Terlempar

Arseen - Sabtu, 25 Agustus 2018 | 22:37 WIB
Twitter.com/YamahaMotoGP
Valentino Rossi dihadang krunya saat ingin melaju untuk Q2, Q2 ditunda karena alasan keselamatan

 

MOTOR Plus-online.com - Sesi kualifikasi MotoGP Inggris sempat ditunda (25/8/2018) Setelah hujan deras di FP4.

Walaupun sudah agak kering, ternyata para pembalap masih belum bisa melaju maksimal di kualifikasi pertama (Q1).

Bradley Smith (KTM) dan Alex Rins (Suzuki) berhasil lolos dari Q1 dan berhak mengikuti kualifikasi 2 (Q2).

Namun, sesi Q2 sempat ditunda juga karena alasan keselamatan.

(BACA JUGA: Pelelangan Amal di MotoGP Inggris, Lelang Yang Paling Mahal Selfie Bareng Valentino Rossi Loh..

Ternyata hujan kembali turun di beberapa bagian trek saat sebelum dimulainya Q2.

Total lebih dari 90 menit sesi Q1 dan Q2 diundur dari jadwalnya.

Setelah dirasa aman, para pembalap dibolehkan untuk memulai Q2.

Dengan kondisi basah, langkah berani dilakukan oleh Jack Miller yang menggunakan ban slick di bagian depan.

Hal itu cukup berbahaya dan Miller sempat hampir crash karena itu.

Sesi berlangsung seru karena banyak pembalap yang jarang di depan ikut berebut posisi di depan.

(BACA JUGA: Akhirnya, Sesuatu Yang Menghantui Valentino Rossi Terbukti Juga)

Hal ini sesuai yang dikatakan Rossi yang sebelumnya takut performanya turun saat hujan.

Yakni cuaca tidak menentu, ada peluang hujan di sirkuit Silverstone.

"Terutama dulu-dulu, hujan selalu mengubah level para pembalap, pembalap yang lambat saat kering malah bisa menang saat hujan," kata pembalap bernomor 46 ini.

YamahaMotoGP.com
Valentino Rossi

Rossi merasa dirinya sebenarnya cukup kuat dalam menangani hujan. 

"Tapi kuharap kami bisa balapan kering karena lebih menyenangkan, jika kau lihat hasil balapan terakhir saat basah, kami selalu berada 30 detik di belakang, tapi sebenarnya aku tak tahu penyebabnya," kata Rossi di hari Jumat (24/8/2018), dikutip GridOto.com dari Speedweek.

Rossi bahkan juga kalah dari beberapa pembalap yang bukan termasuk tim papan atas.

(BACA JUGA: Video Pembalap MotoGP Berjatuhan di FP4 MotoGP Inggris Yang Berlangsung Hujan)

"Hujan selalu mengubah level para pembalap, pembalap yang lambat saat kering malah bisa menang saat hujan," jelas pembalap bernomor 46 ini.

Jorge Lorenzo berhasil jadi yang tercepat diikuti sang rekan, Andrea Dovizioso.

Marc Marquez hanya jadi yang tercepat ke-5.

Berikut hasilnya

1. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (GP18) 2m 10.155s 
2. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP18) 2m 10.314s 
3. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 2m 10.439s 
4. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 2m 10.615s
5. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 2m 11.083s 
6. Danilo Petrucci ITA Pramac Ducati (GP18) 2m 11.317s 
7. Andrea Iannone ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 2m 11.495s  
8. Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory (RC16) 2m 11.514s
9. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP17) 2m 12.173s 
10. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR) 2m 12.504s  
11. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha (YZR-M1) 2m 12.514s 
12. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1) 2m 13.504s  
13. Franco Morbidelli ITA EG 0,0 Marc VDS (RC213V) 2m 13.945s 
14. Scott Redding GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 2m 14.171s 
15. Thomas Luthi SWI EG 0,0 Marc VDS (RC213V) 2m 14.198s 
16. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 2m 14.866s 
17. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 2m 15.141s
18. Loris Baz FRA Red Bull KTM Factory (RC16) 2m 15.299s
19. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 2m 15.377s 
20. Karel Abraham CZE Angel Nieto Team (GP16) 2m 15.721s 
21. Alvaro Bautista ESP Angel Nieto Team (GP17) 2m 16.106s 
22. Xavier Simeon ESP Reale Avintia (GP16)* 2m 16.451s 
23. Hafizh Syahrin MAL Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 2m 16.483s
24. Tito Rabat ESP Reale Avintia (GP17) No Time

Source : GridOto.com
Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular