MOTOR Plus-online.com - Pasangan kakak beradik Marc Marquez dan Alex Marquez memang enggak dikehendaki oleh Yamaha.
Enggak maunya Yamaha dengan kakak beradik Marquez itu langsung diutarakan petingginya, Lin Jarvis.
Lin Jarvis sebagai Direktur Motorsport Yamaha sangat menentukan kontrak pembalap di MotoGP.
Lin Jarvis pernah mengatakan ogah menerima Marc Marquez dan Alex Marquez saat diwawancarai SKY TV dari Italia.
(BACA JUGA: Tahun Depan Bos Dorna Enggak Akan Singkirkan MotoGP Inggris, Asal..)
"Saya jamin Marc dan Alex tidak akan bisa ke Yamaha," beber Lin kepada SKY TV.
Spekulasi muncul kenapa tim MotoGP Marc Marquez sudah memperpanjang kontrak dengan Honda sampai 2020.
Sebelumnya dikabarkan setelah 2020, Marc Marquez akan diambil Yamaha.
Marc Marquez jadi seteru Valentino Rossi setelah kejadian di MotoGP Malaysia 2015.
Rossi kena pinalti dari perbuatannya kepada Rossi di MotoGP Malaysia 2015 dengan start dari urutan terakhir di MotoGP Valencia 2015.
Valentino Rossi yang berpeluang menjadi Juara Dunia MotoGP 2015 kandas setelah gagal meraih poin sempurna di seri terakhir MotoGP Valencia.
KOMENTAR