Jarang yang Tahu, Ternyata Beberapa Merek Motor Bisa Substitusi Kampas Kopling, Lebih Hemat Pengeluaran

Ahmad Ridho - Jumat, 7 September 2018 | 15:20 WIB
Motorplus
Ilustrasi kampas kopling

MOTOR Plus-online.com - Di bawah ini, beragam kampas kopling coba dibahas.

Maksudnya, agar sobat bikers enggak bingung jika tak menemukan kampas kopling buat pacuan kesayangan.

Jadi, sobat bisa substitusi dengan kampas kopling milik atau merek motor lain. Misalnya, buat Yamaha V-ixion.

Sport injeksi 150 cc dari Yamaha ini bisa lirik milik 'kakak', Yamaha Scorpio.

BACA JUGA: Mako Brimob Jadi Saksi Hubungan Ahok dengan Bripda Puput, Berikut Profil Polwan Cantik Ini

Nah, lebih lengkapnya sobat langsung lihat ulasan di bawah ini ya!

Mega Pro

Subtitusi kampas kopling bisa dilakukan pada Honda Mega Pro.

Bisa aplikasi punya Kawasaki ZX 130.

"Agar kampas kopling Mega Pro awet dan tahan lama bisa pakai ZX harganya Rp 150 ribu satu set," jelas Subronto Laras dari Mandiri Motor.

Trik ini awalnya buat Honda Tiger.

Tapi, diaplikasi pada Honda Mega Pro lama pun bisa.

"Kampas kopling punya ZX 130 lebih tebal 1-1,5 mm.

BACA JUGA: Penyesuaian Pajak Yang Besar Bikin BMW Motorrad Bagai Buah Simalakama

Satu setnya lima lembar, tapi yang dipakai empat lembar.

Satunya, tetap pakai Mega Pro.

Perhatikan ring judder saat pemasangan ya," tambahnya Bronto dari bengkelnya di Jalan Panjang Raya No. 116, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telepon 0812-196-6674.

Satria FU150

Giliran pemilik Suzuki Satria FU150 nih!

Buat ayam jago dari Suzuki ini, sobat bisa lirik kampas kopling milik pacuan sport 2-tak yang juga dari Suzuki RGR 150.

"Biasanya banyak pakai punya Suzuki RGR 150.

Kampas kopling alternatif ini bisa dipilih karena harganya ekonomis dan tahan lama.

Kampas punya Satria Rp 50 ribu per lembar, sedangkan punya RGR lebih mahal, Rp 65 ribu per lembar.

Tapi, dijamin lebih awet," jelas Nanang dari Ikhsan Motor.

Selain itu, bisa juga aplikasi punya Thunder 125 atau TS 125.

"Dimensi semua kampas sama, jadi tinggal pasang," tambah Nanang dari Jalan Kampung Salam, Kec. Bunisari, Soreang, Kab.Bandung.

Tiger

Buat pemilik Honda Tiger bisa aplikasi kampas kopling Honda Supra 100.

"Bisa juga dikombinasi kampas kopling aftermarket khusus Tiger dengan kampas kopling ori Supra," jelas Fahrul Roji dari Aji Motor.

Tips ini juga tergolong hemat dana.

Kalau kampas Tiger dijual Rp 100 ribuan, sedang untuk kampas kopling Supra hanya Rp 80 ribuan.

BACA JUGA:  Pajak Motor Mewah Akan Dinaikan Hingga 190 Persen, Nih Kategorinya

Jadi, kalau kampas kopling aftermarket buat Tiger biasanya di bawah Rp 100 ribu juga dong.

"Pemasangannya kampas kopling imitasi di bagian tengah dan diselingi kampas kopling Supra.

Misalnya, kampas pertama pakai Supra.

Lalu kampas kedua pakai yang aftermarket," kata Aji di daerah Kelapa Dua, Depok.

V-Ixion

Menariknya, dari sport injeksi 150 cc Yamaha ini bisa pakai kampas kopling saudaranya.

Yup, bisa pakai kampas kopling punya Yamaha Scorpio.

Walaupun secara bentuk hampir sama kampas Scorpio ini ternyata lebih murah dibanding V-ixion.

Harga satu lembar kampas kopling V-ixion Rp 76 ribu.

Sedangkan harga satu lembar kampas kopling Scorpio Rp 25 ribu.

Jadi, harga satu lembar kampas kopling V-Ixion, bisa dapat tiga lembar kampas kopling Scorpio tambah kembalian seribu perak.

Kampas kopling Yamaha V-ixion ada lima lembar, empat lembar besar dan satu lembar kecil.

Bentuk dan ukuran kampas kopling pun tak ada beda.

BACA JUGA: Lagi-lagi Kopaja Makan Korban Pemotor Nyaris Terlindas di Mampang, Netizen Minta Angkutan Ini Dihapus

KLX 150S

Pelat gesek KLX 150S bisa diaplikasi ke Tiger dan Mega Pro.

Begitu juga sebaliknya, punya Tiger atau Mega Pro bisa buat KLX 150S.

Cara pemasanganya pun tinggal plek dan tidak perlu penyesuaian.

"Karena bentuknya sama, jadi tinggal masuk saja kampas kopling KLX ke rumah kopling Tiger.

Kayak pasang kampas orisinilnya," buka Irfan Irawan dari Roby Steam.

Soal kampas kopling, selain buat Honda Tiger dan Mega Pro, kampas ini juga bisa dipakai di Honda Grand.

"Tapi, kalo kampas KLX dipakai di Grand kampasnya sisa satu lembar, karena kampas yang ada di dalam rumah kopling Grand berjumlah empat lembar," beber Irfan dari Jalan Arteri Kelapa Dua Raya, No. 25, Jakarta Barat.

Jupiter MX 135LC

Yamaha Jupiter MX 135LC bisa substitusi dua macam kampas kopling.

BACA JUGA: Pakai Ilmu Jampi-jampi, Maling Berhasil Gasak 2 Motor Sekaligus STNK dan BPKB-nya

"Bisa dari Honda Grand, ada juga Honda Karisma. Buat MX lama, bisa comot milik Grand.

Sedangkan yang baru, bisa pakai Karisma," aku Dede Sulaeman dari Chemonk Motor Sport (CMS).

Perbedaannya kampas Karisma, kaki kampasnya banyak.

Sedangkan untuk kampas Grand, kaki kampasnya lebih sedikit dan bentuk kakinya kampasnya lebih besar.

So, "ketika brother ingin ganti kampas kopling MX baiknya dibongkar terlebih dahulu untuk memastikan model kampasnya," kata Chemonk, yang bengkelnya di Desa Warung Kadu, No. 53, Pasawahan, Purwakarta, Jawa Barat.

Scorpio

Buat Yamaha Scorpio, ternyata bisa disubsitusi pakai Kawasaki Ninja RR.

Tentunya, selain dari Yamaha V-ixion.

"Kampas Ninja dan V-ixion itu sama dengan kampas milik Scorpio jadi bisa saling tukar atau disubsitusi," ungkap KR Suwiryo dari BMS (Berkah Motor Service) The Poci.

Jika dilihat dari ukurannya kampas Scorpio itu ada dua jenis.

Yaitu, kampas yang kecil diameternya 342, 6 mm dengan lebar dinding 289 mm.

Sedangkan kampas yang besar ukurannya diameternya 344,3 mm dengan lebar dinding 233,2 mm.

"Kalau jumlahnya, sama 6 lembar kampas," sebut Suwiryo dari Jl. Panjang Kampung Baru, No. 44, Jakarta Barat.

Blade

Honda Blade mengaplikasi tiga lembar kampas kopling.

Selain itu, model koplingnya diagfragma.

"Jumlah kampas kopling alias clutch friction yang terdapat pada rumah kopling hanya berjumlah tiga lembar," bilang Dede Sulaiman mekanik CMS (Chemonk Motor Sport).

Kampas yang ukuran diameternya 330,2 mm dan lebar dinding kampasnya 230,6mm ini cocok disubsitusi dengan motor Honda Revo Absolut dan Yamaha Vega ZR.

Menurut mekanik berbadan putih ini, kaki kampas yang berjumlah 23 buah itu, sama dengan kampas Revo Absolut, jadi ketika memasang tidak ada penyesuaian lagi.

Source : Motorplus-online.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular