Ini Dia Dua Kekurangan Yamaha Xabre Dibalik Tampangnya Yang Sangar

Arseen - Minggu, 16 September 2018 | 21:33 WIB
Dok. Otomotif
Yamaha Xabre 2016

MOTOR Plus-online.com - Saat pertama kali meluncur pada 2016, Yamaha Xabre bisa dibilang mendobrak pasar.

Mesin Xabre mampu menyemburkan tenaga 16 dk di putaran 8.500 rpm dan torsi 14,3 Nm di 7.500 rpm.

Desain bodinya yang didominasi sudut-sudut tajam, membuat Yamaha Xabre bergaya street fighter tulen.

Untuk penerangan pun, Xabre telah dilengkapi dengan LED di headlamp dan stoplamp-nya.

Mesinnya pun sudah teruji karena pakai basis dari Yamaha R-15

(BACA JUGA: Daftar Harga Restorasi Cat Motor Matik, Bengkel Resmi Nih..)

Lalu apa kekurangan Xabre?

Menurut Afandi dari Afandi Motorsport, bengkel spesialis Yamaha Injeksi, Xabre tidak memiliki kekurangan yang disebabkan bawaan pabrik atau penyakit.

“Kalau penyakit, Xabre enggak ada ya,” kata dia.

“Hanya saja, orang dengan tinggi di bawah 170 cm harus jinjit saat mengendarai Xabre. Sebab bodinya yang tinggi, 106 cm,” lanjutnya.

Selain itu, di bagian buritan Xabre tidak memiliki behel, yang bakal menyulitkan untuk memindahkan motor

Dari posisi riding, pengendara Xabre juga mesti agak menunduk, yang bakal menyebabkan pegal saat berkendara jauh.

Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular