Kilas Balik Motor Pertama Honda Yang Didatangkan Langsung Dari Jepang

Arseen - Selasa, 18 September 2018 | 19:26 WIB
AHM
Marc Marquez dan Dani Pedrosa mengunjungi pabrik AHM Sunter, Senin (16/10/2017)

MOTOR Plus-online.com - Waktu itu, Federal Motor yang menjadi embrio PT Astra Honda Motor (AHM) sekarang, mendatangkan S90 secara utuh (built up) dari Jepang.

Setelah mengimpornya secara utuh, Federal Motor melanjutkan penjualan Honda S90, dengan merakitnya di Indonesia, pada tahun 1971.

Nama S90 pun diganti menjadi Honda S90Z, ada juga yang memanggil motor ini dengan sebutan Honda Benly meski panggilan ini aslinya untuk Honda S110.

Nah motor inilah yang merupakan motor pertama yang diproduksi oleh PT Astra Honda Motor saat dulu masih bernama PT Federal Motor pada tahun 1971.

Desain tahun 1970-an tentu jauh berbeda dengan selera zaman sekarang ya, lihat saja bentuknya motor laki tapi mesinnya tidur.

(BACA JUGA: Bikin Melongo! Matik 125 cc Ini Tenaga Standarnya Bisa Capai 19, 2 Dk, Ini Rahasianya..)

Tapi Honda S90Z punya desain yang bisa dibilang everlasting bagi para penikmat motor lawas.

Youtube Welovehonda Indonesia
Honda S90Z produksi pertama Honda di Indonesia

Punya sasis model huruf T dari pelat besi pres dengan tangki model oval teardrop dengan sentuhan krom.

Peleknya berukuran 18 inci depan-belakang.

Soal dapur pacu  memang tidak terlalu istimewa performanya, hanya dibekali mesin empat tak berkubikasi 89,6 cc.

Powernya hanya 8 dk dengan torsi 6,37 Nm dengan transmisi manual 4 percepatan.

(BACA JUGA: Ini Alasan Polisi Kenapa Pemilik Motor Wajib Kasih Email dan Nomor Telpon di BPKB)

Motor ini juga mendapat nama lain yaitu Honda Astra 90 karena merupakan motor pertama Produksi PT Federal Motor yang berada dibawah naungan PT Astra International.

Pada tahun pertama diproduksi, Honda hanya mampu menjual sebanyak 1500 unit sepeda motor S90z selama satu tahun.

Kisah panjang perjalanan S90z ini pun berakhir pada era 80-an ketika Federal Motor meluncurkan generasi penerusnya yaitu Honda Win.

Namun di era 2010-an ke atas, motor aliran klasik mulai naik daun lagi sehingga Honda S90Z ini jadi incaran lagi.

Di beberapa situs jual beli online, harga motor ini dengan mesin sehat masih layak jalan ada di kisaran Rp 5 sampai 7 juta.

astrahondamotor
Marc Berfoto Dengan Honda S90Z

Malah yang hasil restorasi total sampai kinclong banget atau full ori ada yang berani pasang harga di angka Rp 15 hingga 20 juta.

Memang motor kayak begini yang bikin mahal bukan teknologi atau desainnya, tapi kenangannya.

Bagaimana dengan kamu, punya kenangan dengan Honda S90Z ini?

Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular