MOTOR Plus-online.com - Untuk menciptakan neo boardtracker hampir keseluruhan oleh Wins Paddock part diganti.
Lalu dipasangkan part high level yang diambil dari copotan kepunyaan moge.
"konsepnya neo boardtracker yang lebih terlihat modern karena banyak part modern dari moge yang terpasang pada Z250 ini," ucap Siswo Winoto sang builder Wins Paddock.
"Sulitnya itu memadukan part hand made dengan part high level yang terpasang pada motor ini," terang Wiwin sapaan akrabnya.
(BACA JUGA: Gila! Dibikin Melejit, Kompresi Yamaha Mio Garapan Ahon Dibikin 16,2 : 1)
Seperti yang terlihat pada motor ini menggunakan rangka utama dari Triumph Speed Triple yang berbahan alumunium dan membuat tampilan motor jadi lebih kekar.
Untuk suspensi depan menggunakan Ohlins copotan Ducati Panigale yang dipasang lengkap dengan pengeremannya.
Bagian yang paling mencolok adalah pelek Ducati Diavel Carbon yang memiliki ukuran belakang sangat lebar yakni 8.00 inchi yang dibalut ban Pirelli Diablo Rosso II 240/45-17
"Kalau bodi full custom dari fiberglass dan fiber carbon dan diberi warna merah sesuai dengan nama motor ini Red Bandits," tutup Wiwin.
Data modifkasi
Front Fork / Upside Down : Ducati Panigale 2014
Single Arm : Ducati S4Rs
Pelek set : Ducati Diavel carbon
Main Frame : Triumph Speed Triple
Monoshock : Ohlins ducati 1199
Front Calipers : Brembo M50
Rear Caliper : Brembo
Disc Brake : Brembo
Tires : Pirelli Diablo Rosso II
Master clutch : Brembo RCS 16
Master Cylinder : Brembo RCS 19
Head lamp : Daymaker Light
Bodyworks : Fully custom Fiberglass & Fiber Carbon
KOMENTAR