Biar Enggak Penasaran, Simak Ini Dia 2 Kategori GridOto Award 2018

Ahmad Ridho - Senin, 8 Oktober 2018 | 17:12 WIB
GridOto.com
Ajang penghargaan GridOto Award 2018 bakal dihelat 10 Oktober 2018.

MOTOR Plus-online.com -  Untuk pertama kalinya portal berita dan automotive GridOto.com menggelar ajang penghargaan, pada Rabu, (10/10/2018) di The Westin Hotel, Jakarta.

GridOto Award merupakan salah satu bentuk apresiasi bagi para Agen Pemegang Merek (APM), baik roda dua (motor) ataupun roda empat (mobil) di Indonesia.

Dengan tema “Certain The Uncertainty“, GridOto.com Award mengetengahkan mobil dan motor terbaik tahun ini sebagai pilihan tepat bagi masyarakat Indonesia yang ingin membeli kendaraan baru.

Para pemenang adalah mobil dan motor yang telah diuji oleh tim redaksi GridOto selama setahun.

(BACA JUGA: Tragis, Puluhan Yamaha Aerox Masih Dibungkus Plastik Rusak Parah, Truk Pengangkut Masuk parit)

Pengujian dilakukan dengan metode khusus yang menggunakan beberapa faktor penilaian, seperti desain, fitur, performa, handling, konsumsi bahan bakar, harga, serta faktor kebaruan.

"Jadi ini yang pertama kalinya, GridOto award itu adalah ajang penghargaan kepada produk-produk otomotif mobil dan motor, tapi ada juga person dan people yang berkontribusi terhadap dunia otomotif dan sekelilingnya," kata Editor in Chief GridOto.com, Billy Riestianto di Jakarta, Senin (8/10/2018).

Penganugerahan GridOto Award 2018 mengusung beberapa katagori antara lain.

1. Kategori sesi pertama

- Special Category ada 11 kelas
- Special Car Category ada 6 kelas
- Sport Bike Category ada 5 kelas
- Automatic Scooter Category 4 kelas

2. Kategori sesi dua

- SUV Category ada 5 kelas
- Cub Category ada 1 kelas
- Big Bike 500 cc up Category 1 kelas
- Hatchback Category 2 kelas
- Sedan Category 3 kelas
- MPV Category 3 kelas
- Special Motobike Category 3 kelas
- Motorcyle Of The Year 1 kelas
- Car Of The Year 1 kelas

Penghargaan yang diberikan oleh media otomotif terbesar ini diharapkan mampu menyumbangkan manfaat bagi calon konsumen kendaraan di Tanah Air.

“Semoga kegiatan ini bisa berkontribusi kepada masyarakat dan berguna kepada para pemakainya," ucapnya.

Source : GridOto.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular