Instruktur Safety Riding Asal Indonesia Juara di The 19th Safety Japan Instructors Competition 2018

Fadhliansyah - Jumat, 19 Oktober 2018 | 14:51 WIB
Indra Fikri/MOTOR Plus
Instruktur Safety Riding Asal Indonesia Juara di The 19th Safety Japan Instructors Competition 2018

MOTOR Plus-online.com - Dua dari lima instruktur Safety Riding asal Indonesia raih 3 juara di The 19th Safety Japan Instructors Competition 2018.

Ibnu Fachrizal, instruktur asal Astra Motor Samarinda mampu menyabet juara di kelas Honda CB400 dan juara umum grup di kelas Honda CB400.

Dirinya mampu tampil sempurna, dengan mengoleksi 2.599 poin.

Unggul 283 poin dari peserta asal Thailand, Boonma Chaicana.

(BACA JUGA:Hasil FP1 MotoGP Jepang 2018: Andrea Dovizioso Geser Marc Marquez, Valentino Rossi Pasrah Kembali Tersungkur)

Sedangkan, Hari Setiawan asal Honda MPM Surabaya mampu menjadi terbaik yang kedua di kelas Honda Grom 125.

Hari Setiawan mampu mengoleksi 1.823 poin.

Mempunyai selisih 523 poin dengan pemenang pertama asal Vietnam, Tran Chung Hieu.

Selamat kepada para pemenang.

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Fadhliansyah


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular