Berbeda dibanding produk sebelumnya kalil ini YSS sudah melakukan riset untuk jalanan di Indonesia.
“YSS Gold series ini memang hanya dipasarkan khusus untuk Indonesia. Jadi kemampuan sok meredam jalanan di Indonesia makin pas,” ucap Yudo Handoko dari TDR Technology Center.
Disediakan dua pilihan ukuran panjang yakni 330 untuk skubek Honda seperti Vario 125 dan Vario 150.
(BACA JUGA: Begini Resikonya Kalau Sokbreker Belakang Miring Diluruskan Kembali)
Sedangkan ukuran 300 mm untuk Honda Beat, Scoopy atau Yamaha Mio series.
Setelan yang disediakan, preload adjuster dan ketinggian sok bisa diatur sebanyak 10 mm.
Untuk harga, sok dengan pilihan warna merah, hitam dan kuning dijual Rp 1,5 juta.
Mau pesan? Langsung kontak TDR Technology Center di Jl. Swadaya IV No.09, Cakung, Jakarta Timur. Teelpon (021) 4600030.
RCB.
KOMENTAR