MOTOR Plus-online.com - Para jurnalis belum lama ini mengunjungi pabrik Suzuki yang berlokasi di Cikarang, Jawa Barat.
Kunjungan ini bertujuan untuk melihat bagaimana proses eksport produk-produk Suzuki ke beberapa negara.
Enggak cuma mobil saja, produk-produk motor dari Suzuki juga dieskpor ke luar negeri.
Diantaranya yang terlihat adalah Suzuki GSX-S125, memang dari tampilan tidak ada yang berbeda dari yang dijual di Indonesia.
Tegang, Penangkapan Begal yang Membacok Anggota TNI di Bekasi, Celurit dan Golok Diamankan
Hanya pada kapasitas mesinnya saja yang lebih kecil karena menyesuaikan regulasi di Eropa.
Motor tersebut menggunakan model stiker yang sama. Perbedaannya ada pada warna dimana GSX-S versi Eropa mendapatkan pilihan warna biru sedangkan warna biru di Indonesia tidak ditawarkan.
Namun begitu melihat ke bagian perangkat pengereman, terlihat bahwa motor ini sudah mengggunakan fitur anti-lock brake system (ABS) sebagai standar keselamatannya.
FItur ABS ini belum dimiliki varian GSX di Indonesia baik GSX-R150 dan GSX-S150.
Hasil FP4 MotoGP Australia 2018: Andrea Iannone Luar Biasa, Duo Yamaha Mulai Unjuk Gigi
Padahal belakangan rival Suzuki sudah menyematkan fitur ini untuk ditawarkan ke konsumen.
Mengenai penambahan fitur, Departemen Head of Sales & Marketing 2W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Yohan Yahya mengungkapkan akan ada waktunya.
“Sama seperti fitur keyless. Kita akan melihat pasar, permintaannya seperti apa. Semua ada kemungkinannya,” ucap Yohan ketika ditemui beberapa waktu lalu.
Di Indonesia, GSX-S150 dibanderol mulai Rp 26 jutaan, GSX-R150 dibanderol Rp 29 jutaan dan GSX-150 Bandit dibanderol Rp 26 jutaan. Ketiganya belum ditawarkan fitur ABS.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Suzuki GSX-S Versi Ekspor, Sudah Pakai ABS
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Fadhliansyah |
KOMENTAR