MOTOR Plus-online.com - Balap MotoGP Malaysia akan kembali digelar pada Minggu (4/11/2018) besok.
Tapi ada insiden mengejutkan saat balap MotoGP Malaysia belum berlangsung.
Motor pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins tiba-tiba terbakar hebat dan hangus.
Insiden mengerikan itu terjadi sebelum sesi latihan yang dimulaihari ini, Jumat (2/11).
Pemilik Motor Custom Waspadalah, Polisi Angkut Satu Motor di Operasi Zebra 2018
Nasibmu Kini Jupiter Z1, Dulu Raja Sirkuit Sekarang Cuma Jadi Becak Sampah di Kecamatan
Motor GSX-RR milik sang pembalap, Alex Rins, terbakar.
Dilansir dari MCN, api berasal dari pipa bensin yang tiba-tiba menyemprotkan bensin ke knalpot yang masih panas.
Saat itu, para mekanik sedang akan menyalakan motor.
Kondisi motor Alex Rins sepertinya cukup parah, terlihat dari besarnya api yang membakar motor itu.
6 Fakta Yamaha Freego, Lebih Kaya Fitur Dari Sang Kakak?
Malam ini, kemungkinan mekanik Suzuki akan lembur membangun lagi motor GSX-RR Alex Rins.
Banyak part yang terbakar masih bisa diganti.
MotoGP: Suzuki bike destroyed in pit lane fire - https://t.co/m9g7fqyuCh pic.twitter.com/vHNjnNxJSl
— Simon Patterson (@denkmit) November 1, 2018
Yang dikhawatirkan Suzuki mesinnya.
Suzuki berharap mesinnya tidak kenapa-kenapa karena kebakaran ini.
Ratusan Masa di Banyuwangi Bakar Motor Wanita Yang Dikira Penculik Anak, Padahal..
Sampai berita ini turun, masih belum jelas apakah mesin GSX-RR yang terbakar ini rusak atau masih bisa digunakan.
Untungnya, Suzuki masih bisa tenang karena masih menikmati status konsesinya di MotoGP 2018.
Jika rusak, ya masih ada mesin cadangan yang bisa digunakannya.
Selain itu, masih ada motor lainnya kan pembalap MotoGP bisa membawa dua motor di setiap balapannya.
Sementara pakai motor lainnya dulu.
Source | : | |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR