MOTOR Plus-online.com - Setelah melewati balap MotoGP di Australia pekan lalu, pembalap MotoGP kembali bersiap di sirkuit Sepang.
Yap, pekan ini (4/11/2018) balap MotoGP Malaysia akan kembali tersaji.
Hari ini (2/11/2018), para pembalap Moto3, Moto2 dan MotoGP kembali melakukan latihan bebas (FP1) di sirkuit Sepang.
What a moment for @Hafizh_pescao55 ????#MalaysianGP ???????? pic.twitter.com/dELNpbNZc8
— MotoGP™???????????? (@MotoGP) November 2, 2018
Para pembalap MotoGP nampak serius melakukan FP1 ini walaupun Marc Marquez sudah mengunci gelar juara dunia MotoGP 2018.
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Malaysia 2018, Dimas Ekky Nongol di Sepang
Hasil FP1 Moto2 Malaysia 2018: Ketat, Adik Marc Marquez Pecundangi Adik Valentino Rossi
Di awal laga, Marquez sukses menyodok posisi Andrea Dovizioso di posisi pertama.
Walaupun sudah ada juara dunianya, Dovi nampak ngotot di sisa balapan musim ini untuk mengokohkan posisinya di urutan ke-2 klasemen.
Marquez, Jack Miller dan Andrea Iannone memakai ban yang sama yakni medium-medium.
Sementara itu Valentino Rossi menggunakan kombinasi ban soft-medium di FP1 MotoGP Malaysia pagi ini.
Di FP1 MotoGP Malaysia ini juga ada yang menarik saat Jorge Lorenzo memberanikan diri untuk ikut berduel.
A lot eyes on @lorenzo99 as he makes his return to action after missing the last three races ????#MalaysianGP ???????? pic.twitter.com/GPZQ3Xik1t
— MotoGP™???????????? (@MotoGP) November 2, 2018
Cedera parah yang dialami rider Ducati itu memang membuatnya harus absen di beberapa laga MotoGP.
Di MotoGP Malaysia ini, Lorenzo nampaknya enggak sabar dan memutuskan untuk ikut latihan bebas (FP1).
Di pertengahan laga, Maverick Vinales lagi-lagi membuat kejutan dengan menyodok posisi Marquez untuk meraih posisi pertama.
Tapi jelang finis, Dovi malah diluar dugaan sukses merangsek ke posisi pertama disusul Valentino Rossi.
Marquez sendiri harus menyudahi sesi FP1 di posisi ke-10.
Jorge Lorenzo yang mencoba kembali balapan di FP1 kali ini harus puas menjadi juru kunci.
Dovizioso menorehkan catatan waktu 1.59.697, sementara Rossi 1.59.767.
Berikut hasil FP1 MotoGP Malaysia 2018:
Source | : | Motogp.com,twitter motogp |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR