Harganya Enggak Sampai Rp 20 Juta, Kloningan Honda Super Cub C125 Ini Laris Manis

Ahmad Ridho - Senin, 5 November 2018 | 15:05 WIB
Reyhan Firdaus / GridOto.com
SM Motor Cub Classic punya garis desain modern retro.

MOTOR Plus-online.com - MForce Indonesia yang menjual sepeda motor merek SM Sport bergenre bebek retro, mendapatkan sambutan baik dari masyarakat.

Sejak hari pertama Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018, pengunjung langsung menaruh perhatian pada Cub Classic itu.

Dede, Marketing Manager PT Mforce Indonesia menjelaskan bahwa konsumen yang memesan Cub Classic sudah mencapai ratusan orang.

Pembeli itu, kata dia menilai bahwa motor bebek klasik itu punya tampilan yang bagus.

Mewah, Spek Chopper Kawasaki W175 Milik Jokowi, Ada Emblem Khusus di Tangkinya

Ada Apa Nih? ITW Mendadak Minta Kapolri Segera Hentikan Operasi Zebra dan Razia Resmi Lainnya

"Tetapi baru dapat unitnya awal tahun depan, karena kita baru launching tahun depan.

Sekarang hanya perkenalan dan membuka pemesanan saja," kata Dede pekan lalu di JCC, Senayan, Jakarta Selatan.

Dede melanjutkan, SM Sport merupakan merek asal Malaysia yang sudah mendirikan pabrik di Indonesia.

Bahkan, telah memiliki jaringan penjualan di berbagai kota di Tanah Air.

Source : Kompas.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular