Enggak Berkutik, Polisi Langsung Gelar Sidang di Tempat, Pemotor Ketar-ketir

Ahmad Ridho - Senin, 12 November 2018 | 07:05 WIB
Banjarmasinpost.co.id/milna sari
Ilustrasi tilang untuk pemotor yang melanggar dan sidang di tempat.

MOTOR Plus-online.com - Sejak digelar akhir Oktober lalu, puluhan ribu kendaraan yang melanggar lalu lintas sudah terjaring Operasi Zebra 2018.

Untuk menimbulkan efek jera, rupanya kepolisian juga tidak hanya menilang, tapi juga menerpkan sistem sidang di tempat bagi pelanggar.

Menurut Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Yusuf, adanya sistem sidang di tempat diharapkan mampu menekan angka pelanggar lalu lintas.

“Menimbulkan efek jera saja.

Harta Karun Langka, Deretan Yamaha RX King Mulus Dijual Murah, Cocok Buat yang Punya Bajet Minim

Bos Dorna Sport Pantau Langsung Lahan 1000 Hektar di Lombok, Indonesia Siap Gelar MotoGP

Itu biar ada bedanya dengan tindakan, kalau Operasi Zebra bisa kami lakukan ini di beberapa tempat.

Tapi kalau kegiatan, pengaturan kegiatan biasa, itu bukan operasi khusus.

Makanya ada kegiatan khusus ini tindakannya pun harus khusus,” kata Yusuf yang dikutip dari ntmcpolri.info, Sabtu (10/11/2018).

Lebih lanjut Yusuf menjelaskan bila sistem sidang di tempat bagi pelanggar lalu lintas yang terjaring Operasi Zebra sudah diberlakukan di beberapa wilayah lain.

Gesits Meluncur dan Langsung Banyak Pesanan, Yamaha Ikut Siapkan Skuter Listrik

Selain memberikan efek jera dan menekan angka pelanggar, adanya sistem penyelesaian tilang dengan lebih cepat juga diklaim bisa menghidari praktik calo di persidangan.

Yusuf menambahkan, sistem sidang di tempat ini juga telah dilaksanakan di beberapa wilayah lain.

Dengan adanya sistem tersebut, Yusuf berharap penyelesaian tilang dapat lebih cepat dan menghindari praktik calo persidangan.

“Ya di masing-masing wilayah Selatan.

Honda Monkey Siap Dijual di Indonesia, Bos AHM Malah Bingung Kasih Harga

Sering Dicaci Maki Saat Balap Berlangsung, Jawaban Marc Marquez Bikin Hatters Meriang

Beberapa waktu lalu di Jakarta Timur, nanti di Jakarta Pusat, itu melaksanakan semua cuma harinya saja beda-beda,” ujar Yusuf.

Sebelumnya Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto, mengatakan sejak Operasi Zebra berjalan dari 30 Oktober hingga 7 November, polisi sudah menilang 68.117 pelanggar.

Dari angka tersebut, sepeda motor paling mendominasi dengan jumlah 44.415, sedangkan untuk mobil mencapai 23.701.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Biar Jera, Polisi Berlakukan Sidang Tilang di Tempat",

Source : Kompas.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular