MOTOR Plus-online.com - Yamaha R25 dan R3 adalah sport 250 cc andalan Yamaha.
Makanya kedua motor tersebut sering sekali dimodifikasi oleh penggunanya.
Seperti Yamaha R3 yang satu ini misalnya, cuma bermain decal, jadi mirim BMW HP4 Race.
Motor yang diberi nama HP3 ini dikerjakan oleh Decal 46, yang memang terkenal jagonya stiker dan decal di Vietnam.
Penjahat Jangan Macam-macam, Polisi Dubai Siapkan Motor Terbang untuk Patroli
Line Up Pembalap MotoGP Musim 2019, Dani Pedrosa Hengkang, 5 Tim Belum Dapat Pembalap
Bodi motor ditutupi dengan decal biru dengan kombinasi warna silver layaknya HP4.
Bedanya Yamaha HP3 dan BMW HP4 ini adalah warna dasar yang digunakan.
Kalau HP3 ini biru, sementara HP4 yang asli didominasi dengan warna putih.
Kemudian agar lebih mirip lagi dengan BMW HP4, motor 300cc ini ditempeli nama-nama merek part yang dipakai.
Era Baru MotoGP Musim 2019, Moto-E Jadi Balap yang Paling Ditunggu, Spek Mesinnya Bikin Melongo
Seperti LeoVince, Lightech, Ohlins dan TXB. Selain itu ada juga tulisan HP3 di under cowl, seat cowl dan tangki.
Identitas Yamaha juga masih ada dengan adanya slogan "Semakin di depan" tertulis di bagian wajah dan R3 di bagian fairingnya.
Oh iya, knalpot yang dipakai tadi merupakan LeoVince GP Corsa Carbon yang pastinya menghasilkan suara gahar.
Selain knalpot, tampak tak ada ubahan lain yang signifikan dari Yamaha R3 edisi HP series ini.
Source | : | Xedoisong.vn |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Fadhliansyah |
KOMENTAR