MOTOR Plus-online.com - Jelang akhir tahun 2018 ini, Yamaha King Club Cianjur (YKCC) menggelar peringatan ulang tahun ke-7.
Kegiatan bertajuk “7Th Anniversary YKCC (RX KING NGARAGA DI TANAH SUNDA NGAHIJI BARI NGABAKTI KA NEGERI)” dilaksanakan di Puncak Ciloto Taman Piknik Lembah Pinus dan dihadiri 5 ribu anggota komunitas RX King se- Jabar bahkan ada dari luar pulau Jawa.
Rangkaian kegiatan dibuka dengan seremonial dan dilanjutkan dengan pertunjukan kesenian Sunda, hiburan musik dangdut, ladys wash dan kontes Motor Yamaha Rx King.
Zaenal Abidin atau akrab disapa Pa Alo selaku Ketua Umum YKCC merangkap panitia pelaksana mengaku menjadi tuan rumah merupakan sebuah kehormatan.
Wuih, Bukan Cuma Jago Gocek Bola, Andik Vermansyah Ternyata Penggemar Motor Custom
Tabrak Warga, Geng Motor Enggak Berkutik Dikejar Tim Raimas Backbone, Samurai Diamankan
Harapannya kegiatan peringatan ulang tahun ke-7 ini dapat terus berlanjut sampai tahun-tahun berikutnya dan memberikan semangat bagi anggota YKCC untuk terus bersinergi dan membangun YKCC ke arah yang lebih baik.
Beragam acara disiapkan panitia termasuk kontes motor modifikasi Yamaha Rx King.
Kelas dibagi dalam kategori original pabrikan, restorasi original, Extreme, air brush dan kinclong.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan Kreatifitas dikalangan pengguna RX King dan untuk meningkatkan rasa persaudaraan antar peserta yang datang dari berbagai daerah.
Ngeri, Truk Ngeblong di Salatiga Nyaris Tabrak Pemotor, Tiang Lampu Merah Jadi Sasaran
Awas! Jangan Bangun Chopper Dulu Sebelum Baca Panduan Ini
Sebagai bentuk refleksi perjalanan YKCC selama Tujuh tahun, menjelang puncak acara semua Kingers yang datang di acara menyanyikan lagu “Kemesraan” di depan panggung utama.
Selain untuk memperkuat rasa persaudaraan, peserta kegiatan juga melakukan doa bersama untuk para sahabat Kingers yang telah meninggal dunia.
Pa Alo mewakili semua anggota YKCC menyerahkan souvenir tanda persaudaraan kepada semua perwakilan klub yang datang pada acara 7Th Anniversary YKCC kali ini.
Yamaha King Club Cianjur (YKCC) berdiri di Cianjur pada 11 November 2011.
Pertama berdiri YKCC hanya beranggotakan 5 Orang, dan kini di usianya yang ketujuh sudah ada 369 anggota pecinta RX King yang bergabung bersama dengan YKCC.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR