Begini Perlakuan Tim Suzuki Saat Dua Mekanik Honda Memantau Motor Alex Rins

Ahmad Ridho - Rabu, 21 November 2018 | 18:29 WIB
Twitter MotoGP
Dua mekanik Honda memperhatikan secara rinci perkembangan motor tim Suzuki Ecstar.

MOTOR Plus-online.com - Balap MotoGP baru akan kembali digelar tahun 2019 mendatang.

Beberapa pembalap dan tim balap sejak kemarin (20/11/2018) melakukan tes pramusim di Valencia.

Hari ini (21/11/2018), tes pramusim masih akan berlangsung dan jadi penutup.

Beberapa tim balap mempersiapkan motor untuk ditunggangi para pembalapnya.

Tes Pra Musim MotoGP Valencia, Valentino Rossi Mulai Tebar Ancaman

Sadis, Intip Motor Marc Marquez, Dua Kru Ducati Langsung Diusir Tim Mekanik Honda

Pastinya dengan beberapa perubahan di mesin dan perangkat elektronik serta pemasangan aero fairing.

Motor-motor yang diparkir di depan paddock memungkinkan mekanik dari tim balap lain memantau perkembangan.

Sebelumnya, dua kru Ducati diusir oleh tim mekanik Honda saat memantau motor Marc Marquez.

Tapi saat dua mekanik Honda memantau dan mempelajari motor tim Suzuki Ecstar, beberapa kru Suzuki nampak cuek.

Tinggal Kenangan, Ternyata Gading Marten Pernah Modifikasi Moge Mahal Untuk Kado Gisell

Masih Berani Pakai Lampu HID dan LED? Pengendara yang Bandel Siap Didenda dan Penjara

Mereka enggak bereaksi apa-apa saat dua mekanik Honda sampai secara detil melihat perubahan pada motor Alex Rins.

Bahkan seorang mekanik Suzuki sempat menepuk tangan mekanik Honda.

Wah, kok bisa beda perlakuan yah? mekanik Honda langsung mengusir kru Ducati.

Tapi mekanik Suzuki malah santai saat dua mekanik Honda memantau motor Alex Rins.

Source : twitter motogp
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular