MOTOR Plus-online.com - Salut, sekali lagi kejurnas drag bike yang digelar IMI Jatim terbilang sukses.
Meski starter tidak banyak, tapi kenyataannya hampir semua region bisa hadir di kejurnas drag bike tahun ini.
Berlokasi di sirkuit Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya (2/12), termasuk sukses meski tidak ada subsidi dari PP IMI.
OtoRace: Lagi! Pembalap Adu Jotos Saat Balap Berlangsung di Bojonegoro, Simak Videonya
Alasan Kenapa SIM Seumur Hidup Tak Bisa Direalisasikan
"Terima kasih kerja sama masing-masing pengprov yang mau mengajak pembalap perwakilan dari masing-masing region, meski tidak terlalu banyak tapi bisa terbilang sukses bisa mengumpulkan juara region di Indonesia," bilang Bambang Haribowo Ketua IMI Jatim.
Tidak terlalu banyak target, bisa mengumpulkan juara region itu sangat luar biasa. IMI Jatim selaku penyelenggara kejurnas terus berupaya supaya bisa memberikan kualitas event yang bagus supaya drag bike kembali ramai.
Maklum, jika melihat tahun ini kondisi drag bike termasuk turun. Event daerah saja terbilang minim peserta.
Beda dengan tahun sebelumnya yang selalu membludak dan ada tiap minggu, "Tidak hanya di Jatim saja, di Jateng yang biasanya ramai juga lagi sepi. Entah faktor apa, yang jelas kami pelaku drag bike berharap bisa kembali ramai," ungkap Jhon PK pembalap asal Madura.
Meski begitu, jalannya balap tidak ada kendala. Toh juara nasional untuk drag bike tetap berjalan sempurna kok.
Berikut hasil balap kejurnas drag bike.
Hasil Balap
Bebek 4-tak tune up s/d 130 cc
1.(26) Erwin Sredex/CN Alin Wijaya/8,077
2.(30) Ivan Bangun/Banyu Biru Wijaya/8,129
3.(189) M Ilham/Stalvon Fam Reskt MTR Tiwianca/8,177
Bebek 4-tak TU s/d 200 cc
1.(47) Gerry/SJP 33/7,213
2.(45) Jhon Sakera/Raja Disco IHRT CMT/7,241
3.(167) Deden PD/Raja Disco IHRT CMT/7,251
Sport 2-tak TU s/d 155 Rangka Standar
1.(5) Debby AP/HJ Ony CJDW/7,245
2.(26) Erwin Sredex/TokonPanji 12 Pekajaman/7,300
3.(47) Gerry Percil/MM Cafe K Cil Madiun Sanjaya/7,327
Matic TU s/d 200 cc
1.(81) Arif Tijil/MRD Sari Agung Hak E/7,535
2.(5) Deby AP/HJ Ony CJDW HBM/7,574
3.(177) Ricko Leonardy/Cinta Leona Metamorfosis/7,576
Bracket 9 Detik
1.(96) Wahyu/Papa Racing Team/9,016
2.(70) Iqbal/Walet Racing DKMS/9,048
3.(114) Nasrul/KART/9,241
Bebek 2-tak Standar 116 cc
1.(63) Alfan Cebong/Baja Beton P5Boer Oek/8,428
2.(79) Arya Saputra/Baja Beton P5Boer Racing/8,513
3.(146) Andri/Baja Beton P5Boer Oek/8,532
Sport 2-tak Rangka Standar Pemula Gresik
1.(62) Santy MS/Raja Disco IHRT CMT/7,544
2.(67) Timo Tanjung/AMS 60/7,567
3.(28) Rendy/Banyu Biru AMS Tambenk/7,630
KOMENTAR