MOTOR Plus-online.com - Jangan membawa muatan berlebihan di box motor.
Hal tersebut berbahaya, karena bisa mempengaruhi kekuatan box menempel di bracketnya.
"Kalau muatan terlalu berat, box bisa lepas dari bracketnya," kata Dika dari GIVI Point Serpong.
Soalnya dudukan box motor pada bracket punya batas maksimal.
Viral Pemotor Tampar Spion Mobil, Polisi: Itu Termasuk Pasal Perusakan
Ogah Standar, Yamaha MX King Ini Gendong Mesin V-ixion yang Sudah Diupgrade!
"Kalau Givi menyarankan beban maksimalnya hanya 3 kg sampai 5 kg. Lebih dari itu box bisa copot dan membahayakan bikers lainnya," sahutnya lagi.
Makanya, kalian yang pasang box harus tahu beban maksimal yang bisa ditahan oleh bracket.
Selain rawan copot, ternyata ada bahaya lain yang mengintai pemotor yang pakai box melebihi muatan.
Beban berat di box dapat menggangu keseimbangan motor.
Tegang! Video Bikers Bersandal Jepit Boceng Polisi Ringkus Pelaku Tabrak Lari
Sebab titik beban di motor yang letaknya terlalu di belakang mengganggu kestabilan saat bermanuver.
Bisa sangat berbahaya, apalagi kalau kalian riding di jalan yang padat.
Hilang kestabilan sedikit bisa menjadi petaka untuk diri sendiri dan orang lain.
Makanya, hitung bobot muatan box kalian, jangan sampai melebihi batas dan menjadi bahaya.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Fadhliansyah |
KOMENTAR