Pasca Tsunami Banten Banyak Motor Terendam Air Laut, Proses Servisnya Harus Seperti Ini

Ahmad Ridho - Minggu, 30 Desember 2018 | 09:27 WIB
Kompas.com
Ilustrasi motor rusak pasca tsunami.

MOTOR Plus-online.com - Proses pemulihan keadaan di wilayah bencana tsunami Banten, sampai saat ini terus dilakukan.

Masyarakat yang kehilangan harta benda, mulai mengumpulkan dan memperbaiki sedikit demi sedikit dari nol harta benda yang terdampak bencana alam tersebut.

Salah satunya termasuk sepeda motor yang terdampak.

Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM), Endro Sutarno mengungkapkan proses perbaikan sepeda motor yang terendam air ada beberapa tahap.

Baca Juga : Edan, Kodrat Suzuki Smash Motor Artis Maell Lee Dijual Rp 1 Miliar!

“Sudah pasti akan di cek dulu bagian mana saja yang rusak.

Perlakuan pengecekan sama baik motor sport, bebek dan skutik,” ucap Endro saat dihubungi Kamis (27/12/2018).

Khusus untuk skutik, pemeriksaan dilakukan dengan membuka seluruh komponen CVT.

Motor harus dicuci terlebih dahulu sampai ke bagian dalam sebab dalam kasus tsunami, air laut dapat menyebabkan penimbunan kotoran dan kerak di bagian dalam.

Source : kompas
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular