MOTOR Plus-online.com - Terungkap juga, trik bikin feeling pembalap bebek serasa naik motor sport.
Tren ini, diambil dari balap motor bebek di Malaysia.
Ya, rata-rata para pembalap motor sport di Malaysia masih balap dengan motor bebek juga.
Supaya feelingnya tidak hilang, ini trik pembalap bebek biar kaya naik motor sport.
Baca Juga : Masih Nekat Modif Motor? Pilih Penjara 1 Tahun atau Denda Rp 24 Juta, Nih Aturannya
Baca Juga : Kejar Pemobil yang Kabur, Kok Pemakai Motor Yamaha NMAX Dibawa ke Polisi?
Makanya, mengaplikasikan punuk di jok supaya feeling berkendara motor sport tidak hilang saat menggunakan motor bebek.
Jok dengan model berpunuk ini memang berguna saat digunakan pada trek sirkuit besar, namun untuk trek dadakan memang agak kurang lincah.
Karena, dengan menggunakan jok berpunuk ini feeling pembalap seperti membawa motor sport.
“Ya, punuk pada jok ini berfungsi untuk menahan paha bagian dalam saat menikung.
Baca Juga : Ngeri, Enggak Terima Disalip Saat Naik Motor, Anggota Brimob Tewas Dibacok dan Ditusuk
Serta saat melakukan braking, mampu menahan badan agar tidak maju ke depan.
Selain itu, saat di trek lurus pembalap juga bisa mengepit punuk tersebut.
Pokoknya, dengan punuk ini feelingnya seperti naik motor sport,” bilang Yohanes Sirait alias Ucok, punggawa MM Customs.
Ternyata, punuk tersebut enggak susah juga loh diaplikasikan.
“Bahannya sih dari fiberglass yang dibentuk seperti punuk, lalu dibikinkan mur dan baut untuk diikat ke tulang jok.
Cara pasangnya mudah, pertama busa jok dipotong dan dilubangi di bagian tulang jok bawahnya,” tambah pria yang ngebengkel di Jl. Haji Naman No. 1, Pondok Kelapa, Jakarta Timur.
Baca Juga : Kejar Pemobil yang Kabur, Kok Pemakai Motor Yamaha NMAX Dibawa ke Polisi?
“Setelah itu, punuk tersebut diikat mur lewat bawah tulang jok. Setelah terpasang dan dirasa cukup kuat, baru punuk tersebut dibalut dengan kulit jok.
Part ini universal untuk motor jenis bebek apapun, dan bisa juga dikustom sesuai keinginan pembalap,” beber Ucok yang bisa dikontek di 0817-836-639.
KOMENTAR