MOTOR Plus-online.com - Sudah beberapa hari ini pemberitaan seputar skuter listrik makin intens.
Salah satunya adalah skuter listrik Migo.
Motor unik ini memang terbilang gampang dikendarai oleh siapapun.
Enggak terkecuali anak-anak di bawah umur.
Baca Juga : Bengis, Raungan Suara Motor Vespa 4 Tak Pakai Knalpot 2 Tak, Simak Videonya
Baca Juga : Viral! Pemotor Ajak Duel Polisi Karena Tolak Ditilang, Emosi Sambil Tunjuk Muka Petugas
Sebuah penyewaan skuter listrik Migo di kawasan Palmerah, Jakarta Barat memakan korban.
Pasalnya, anak-anak yang enggak paham bisa menunggangi motor imut ini setelah membayar.
Tanpa helm, anak-anak bebas keliling lokasi penyewaan skuter listrik Migo ini.
Tapi ada efek buruknya, karena kurang memahami teknik naik motor yang benar, ada seorang anak perempuan yang jatuh.
Baca Juga : Geger, Emak-emak Ngamuk dan Ajak Debat Polisi Soal Helm Saat Mau Ditilang, Polisi Bengong
Kakinya nampak luka dan keluar darah.
Dikutip dari akun Instagram @riweuh_id, cuma membayar Rp 3 ribu untuk 30 menit dan ramai anak-anak antri naik skuter listrik Migo ini.
Butuh seseorang yang mengawasi dan mengajarkan pentingnya keselamatan berkendara.
Minimal menggunakan helm dan enggak perlu ngebut-ngebut naik motornya.
Baca Juga : Gokil, Cewek Cantik Ini Mampu Taklukan Trek Ekstrem Saat Adventure
Jangan sampai ada korban lagi yang lebih parah.
Simak videonya berikut ini:
Source | : | Instagram @riweuh_id |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR