Ngeri, Momen Crash Roadrace Parigi, Penonton Panik Kena Sambar Motor

Reyhan Firdaus - Selasa, 15 Januari 2019 | 16:00 WIB
Fathul khai7 Youtube Account
Momen crash di Road Race Parigi

MOTOR Plus-online.com - Jadi penonton balap road race di Indonesia, memang harus ekstrawaspada dan hati-hati.

Terutama di menyaksikan langsung di pinggir trek.

Parahnya lagi, tidak dilengkapi pagar penghalang dan hanya dibatasi ban bekas, yang jadi pelindung kalau sampai kejadian ada motor yang crash.

Nahasnya, kalau motor yang sedang balapan kemudian terbang bisa menyambar penonton di sisi sirkuit.

Sebagaimana yang  terjadi di Road Race Parigi 2017, yang diunggah via Youtube akun milik Fathul khai7.

Baca Juga : Modal Ikut FIM CEV Repsol, Dimas Ekky Pratama Bisa Bagus Di Moto2

Apabila menyimak video yang direpost oleh akun Instagram wahanabalap.

Terjadi insiden kecelakaan di kelas 110 cc Underbone 2-Tak.

Motor Yamaha F1ZR tunggangan Ilham Elsan Efendi dari tim Akai Jaya Racing Team, terbang ke sisi trek.

Membuat para penonton di trek Kota Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, langsung panik kabur berusaha menghindari sambaran motor.

Baca Juga : Motor Suzuki Thunder Isi Bensin Jadi Pusat Perhatian, Ada yang Enggak Normal Nih... 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Standing dan terbang. @ilham.elsan.efendi

A post shared by #Tolitolibalapmotor_official (@tolitolisulteng_balapmotor) on

Hebatnya, Ilham masih bisa bangkit, dan mencoba meneruskan balapan sob.

Biarpun kondisi motornya sudah hancur, dan bagian depannya sudah tidak layak dipakai balap.

Ilham Elsa Efendi adalah salah satu pembalap muda Sulawesi Tengah dan disebut-sebut jadi pembalap andalan Akai Jaya Racing.

Baca Juga : Biadab! Emak-emak Ojol yang Terlindas Truk Malah Jadi Bahan Ejekan, Pelaku Langsung Diburu

Di musim balap 2018, Ilham bersama tim Akai Jaya Racing balap di Motoprix region 5, kelas MP4 dan MP5.

Perhatian buat penonton balap road race untuk selalu ekstrawaspada.

Simak video lengkap momen crash di ajang road race berikut.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular