Tips Pasang Lampu Hazard, Pemilik Motor Yamaha Aerox 155 Nggak Minder Lagi

Arseen - Sabtu, 19 Januari 2019 | 12:13 WIB
Uje
Ilustrasi Motor Yamaha Aerox

MOTOR Plus-online.com - Yamaha Aerox 155 jadi motor matik yang lengkap fitur-fiturnya.

Tapi, masih ada kekurangan di Aerox 155 yaitu fitur lampu hazard.

Padahal, Lexi 125, X-Ride 125 dan Mio S sudah dibekali dengan fitur ini.

Tapi tenang aja, karena perangkat tombol hazard aftermarket banyak dijual bebas tuh.

Baca Juga : Serem, Flyover Kemayoran Makan Korban, Pemotor Kawasaki Ninja Tewas Mengenaskan

Baca Juga : Maell Lee 'Selingkuh' Naik Motor Honda Super Cub, Gimana Nasib Kodrat Suzuki Smash Rp 1 Miliar?

Seperti DCS Auto di bilangan Modernland, Tangerang yang menjual perangkat hazard untuk Yamaha Aerox.

Pemasangannya juga cukup simpel, yang pertama dilakukan adalah membongkar bagian depan bodi Aerox untuk menemukan posisi flasher.

DCS Auto
Flasher dan tombol untuk hazard di Aerox
"Flasher Aerox ini tersembunyi di dekat area headlamp, memang agak nyampil posisinya," buka Septian Wijaya owner DCS Auto.

Flasher tersebut digantikan dengan modul aftermarket yang termasuk dalam penjualan hazard aftermarket.

Baca Juga : Ngakak! Video Detik-detik Ada Yang Melayang Saat Freestyle di Tengah Hutan

Baca Juga : Ngerih Drifter Ini Pakai Mesin Motor Suzuki GSX-R 1000 di Mobilnya

"Ada beberapa kabel, untuk kabel hitam disambungkan ke kabel massa. Sementara untuk yang warna merah itu kabel pengapian. Yang putih dia tersambung ke lampu sein," tambahnya.

DCS Auto
tombol letakkan di atas tombol starter

"Untuk tombolnya juga sudah tersedia, pasangkan saja di atas bagian tombol starter yang memang kosong. Maka lampu hazard sudah terpasang dengan sempurna," tutur Septian lagi.

Saklar hazard untuk Aerox yang bisa juga dipasangkan ke NMAX ini dijual dengan harga Rp 125 ribu saja.

Tertarik datangi saja DCS Auto di Jl. Honoris Raya Blok RV, Modernland, Tangerang atau kontak di nomor 0856-1874-633.

Source : GridOto.com
Penulis : Arseen
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular