High Heels Bisa Bikin Celaka, Wanita Lebih Aman Naik Motor Pakai Sepatu Ini

Reyhan Firdaus - Senin, 21 Januari 2019 | 14:54 WIB
Yamaha Japan
Rider wanita di atas Yamaha NMAX

MOTOR Plus-online.com - Sepatu jenis high heels atau hak tinggi, banyak dipilih rider wanita saat naik motor.

Padahal, sepatu model high heels itu kurang aman, saat dipakai riding naik motor.

Banyak kasus kecelakaan seperti joki drag Jesika Amelia terjadi, akibat kurang hati-hati dalam memilih sepatu.

Nah daripada high heels, wanita lebih aman naik motor pakai sepatu ini.

Baca Juga : Dunia Balap Berduka, Joki Seksi Jesika Amelia Tabrakan, Motor Kawasaki Ninja 150 Terbang ke Tempat Sampah

Baca Juga : Bogor Mencekam! Bentrok Tukang Ojek vs Debt Collector Berakhir Penusukan, Mobil Polisi Dikepung

Selain lebih aman, sepatu model ini juga membuat kaki, lebih menapak di aspal lho!

Sepatu yang lebih cocok itu, yang model solnya datar, namun tetap tinggi.

wide.piaggiogroup.com
Rider wanita dengan sepatu boots

Semisal sepatu boots yang biasa dipakai bikers pria, atau sepatu tactical boots.

"Umumnya sepatu yang model solnya datar tetapi tinggi. Sekarang sudah banyak kok sepatu lady biker yang model solnya tinggi," jelas Rhika Noni, penggagas Forum Komunikasi Ladys Biker Indonesia (Formasi Labirin).

Baca Juga : Street Manners: Jesika Amelia Joki Seksi Kecelakaan, Kok Balap Motor Pakai Sepatu Hak Tinggi?

Model yang tersedia banyak, mulai dari merek luar seperti Dainese, RS Taichi, sampai Sidi.

Merek dari Indonesia seperti Rob1 dan Tomkins juga menyediakan sepatu riding dengan ukuran untuk wanita.

Yamaha Motor Japan
Sepatu boots memudahkan wanita mengendarai motor

Keunggulan sepatu khusus riding dibanding high heels, selain lebih mantap dalam menapak, juga lebih aman lho.

"Soalnya sepatunya tetap dengan kelengkapan keamanan, seperti menutup hingga mata kaki, dan dilengkapi dengan pengaman besi pada ujung depan," papar Noni.

Baca Juga : Joki Seksi Jesika Amelia Kecelakaan, dari Awal Kelihatan Cara Startnya Aneh

Selain aman, menurut Noni sepatu khusus riding juga membuat kaki wanita bisa menapak sempurna.

"Apalagi dibanding memapas jok, saya lebih suka pakai sepatu riding seperti boots," jelas Noni.

l-bike.com
Rider wanita pendek naik BMW S1000RR

Kenapa justru kurang nyaman dengan papas jok?

Alasannya, papas jok walau papasannya disesuaikan dengan badannya, menipiskan jok bikin jok terasa lebih keras.

Baca Juga : Jesika Amelia Tabrakan saat Balapan, Ternyata Ini Alasan Dirinya Dijuluki Joki Seksi

"Kalau dipakai jarak jauh, bokong terasa gampang panas. Kalau jalan nggak rata, gampang terasa sampai ke pinggang. Gampang pegel," kekehnya.

Posisi duduk saat berkendara juga bisa membantu.

"Saat mau berhenti, posisikan bokong sedikit maju. Tepatnya di ujung jok sehingga posisi kaki bisa ke bawah lebih panjang," sarannya.

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular