Awas Jangan Salah Arti, Beda Loh Antara Rasio Kompresi Dan Kompresi

Aong - Kamis, 24 Januari 2019 | 13:20 WIB
Dokumentasi MOTOR Plus
Ukur kompresi dari lubang busi, untuk mengecek kebocoran

MOTOR Plus-online.com - Awas jangan salah, bro! Antara rasio kompresi (rk) dan kompresi (k) beda.

Kalau rasio kompresi menyatakan perbandingan volume total silinder dengan volume ruang bakar.

Sedang kompresi menyatakan tekanan di dalam silinder pada akhir langkah kompresi. Begitu, lho!

Untuk mengukur rasio kompresi, harus mengukur volume silinder dan volume ruang bakar.

Nah, sekarang kita fokus bahas soal tekanan atau kompresi saja. Ingat lho, ini tanpa kata rasio. Hanya kompresi aja.

Pengertian kompresi menyatakan tekanan terbesar pada saat mesin langkah kompresi.

“Yaitu ketika piston memampatkan campuran bensin-udara sebelum disambar api busi,” jelas Boday yang dulu mekanik JP Racing Bintaro.

Dokumentasi MOTOR Plus
Tanpa adaptor, langsung dicolok ke lubang busi

Mekanik perlu tahu besar tekanan di dalam silinder yaitu untuk mengecek kebocoran kompresi.

“Kebocoran kompresi terjadi akibat ring seher lemah, skir klep bocor atau jarak antara seher dengan liner sudah longgar,” jelas Hasyim Sonedi, mekanik balap road race asal yang dulu di tim AHRS.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular