Pede! Team Suzuki Ecstar Kagak Bikin Motor Baru Ngedepin MotoGP 2019

Indra Fikri - Senin, 28 Januari 2019 | 18:50 WIB
Twitter @suzukimotogp
Tim Suzuki pabrikan musim ini andalkan duet Spaniard, Alex Rins dan Joan Mir

MOTOR Plus-online.com - Tim Suzuki MotoGP baru saja rilis teaser livery motor GSX-RR untuk MotoGP 2019.

Ternyata, Suzuki tidak bikin motor GSX-RR baru untuk MotoGP musim 2019.

Bisa jadi, Suzuki sedang berkaca dari pengalaman buruk di MotoGP 2017.

Seperti yang diketahui, GSX-RR cukup kompetitif bahkan sampai menang 1 balapan di MotoGP 2016 lewat pembalapnya, Maverick Vinales, saat itu.

Berbarengan dengan hengkangnya Vinales setelah 2016, Suzuki juga melakukan pengembangan besar-besaran GSX-RR 2017.

Baca Juga : Bikin Geger, Harga Batu Merah Delima Ahok Pemberian dari Oso Setara 34 Unit Motor Honda PCX 150

Baca Juga : Parah, Motor Honda Tiger Adu Banteng Lawan Honda Vario, Kaki Si Macan Sampai Bengkok

Sayangnya, GSX-RR 2017 yang benar-benar baru itu malah gagal total.

Suzuki terpuruk dan harus mendapat hak konsesinya kembali.

Di musim 2018, performa GSX-RR kembali bagus, bahkan cukup menyaingi Yamaha YZR-M1 dengan meraih 9 podium.

Bos Suzuki mengungkap, tidak akan ada motor GSX-RR yang baru.

GSX-RR 2019 hanya versi penyempurnaan dari GSX-RR yang sukses di 2018.

Baca Juga : Brutal! Petugas Pom Bensin Diintimidasi dan Ditampar Bapak-bapak Gara-gara Premium, Pemotor Ketakutan

Source : Paddock-GP.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular