Ada Apa Nih? Kok Bos Ducati Corse Mendadak Kagum dan Sanjung Motor Yamaha

Reyhan Firdaus - Selasa, 12 Februari 2019 | 09:27 WIB
MotoGP.com
Motor M1 Maverick Vinales yang gak terpasang 'Semakin Di Depan' di motornya

MOTOR Plus-online.com - Setelah 2 tahun performanya kurang bersaing, tahun 2019 jadi ajang pembuktian tim MotoGP Yamaha.

Bersama 2 pembalap andalannya yaitu Maverick Vinales dan Valentino Rossi, Yamaha tunjukan performa baik Yamaha YZR-M1 di tes pramusim.

Membuat banyak pihak berkomentar positif, akan kemajuan pabrikan yang bermarkas di Iwata, Jepang ini.

Salah satunya adalah Paolo Ciabatti, Direktur Olahraga Ducati Corse, yang memberikan komentar perihal performa tim Monster Energy Yamaha.

Baca Juga : Video Pengendara Ojol Ditendang Gerombolan Pemuda di Pramuka, Bentrokan Besar Nyaris Pecah

Baca Juga : Kabel Nongol di Motor Yamaha XMAX Baru Bikin Geger, Pembeli Komplain dan Bilang Ada yang Aneh

Instagram @paolociabatti
Paolo Ciabatti, Direktur Sport Ducati diapit Danilo Petrucci dan Andrea Dovizioso

Paolo Ciabatti mengatakan, bahwa Valentino Rossi dan Maverick Vinales tampil bagus, dalam uji coba kemarin di Sepang.

"Saya melihat para pembalap Yamaha di trek. Mereka telah membuat lompatan besar ke depan," kata Paolo Ciabatti dari Speedweek.

"Vinales mencatatkan 1 menit 58 detik pada Kamis. Itu tampak seperti kinerja yang luar biasa pada saat itu, tetapi dikalahkan pembalap kami pada Jumat," lanjutnya.

Vinales mengakhiri uji coba hari kedua, Kamis (7/2/2019) sebagai pembalap tercepat di Sepang.

Baca Juga : Ramai Kabar Munculnya Motor Yamaha NMAX Terbaru, Deretan NMAX Predator Ini Bisa Jadi Pilihan

Sayangnya, pada hari terakhir, posisi empat besar ditempati oleh para pembalap Ducati.

Sedangkan Maverick Vinales berada di posisi kelima.

Meski demikian, Ciabatti menilai jika Yamaha telah melakukan pekerjaan bagus selama musim dingin.

"Yamaha melakukan pekerjaan besar pada musim dingin. Itu pendapat kami. Mereka akan menjadi lawan yang jauh lebih kuat tahun ini daripada tahun lalu," tutur Ciabatti lagi.

Twitter @motogp
Aerofairing baru di Yamaha M1 Maverick Vinales, kumis lele nongol lagi

Banyak perubahan dilakukan Yamaha, agar performa motor balap YZR-M1 lebih baik di tahun 2019.

Salah satunya dengan mengganti kepala proyek Yamaha MotoGP, Kouji Tsuya, dengan Takahiro Sumi.

Takahiro Sumi sebelumnya, dikenal sebagai kepala divisi sasis Yamaha.

Dalam uji coba di Sirkuit Sepang, Malaysia, 6-8 Februari 2019, Yamaha menguji beberapa komponen, salah satunya aero fairing.

Source : Speedweek
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular