Jadi Sponsor Utama di MotoGP dan F1, Sama Atau Nggak Sih Livery-nya?

Joni Lono Mulia - Kamis, 14 Februari 2019 | 13:45 WIB
Instagram @sic_racingteam
Inilah penampakan Yamah M1 Petronas Yamaha SRT

MOTOR Plus-online.com - Tidak bisa dimungkiri bila kiblat balap motor terbesar di dunia saat ini adalah MotoGP untuk motor dan F1 (mobil).

Saking bergengsinya banyak brand atau produk untuk bisa masuk sebagai sponsor ke cabang MotoGP dan F1, terutama jadi sponsor utama.

Seperti halnya yang dilakukan oleh perusahaan minyak dan gas Malaysia, Petronas.

Penetrasi ke pentas balap bergengsi dunia memang tidak main-main.

Hal itu dibuktikan dengan menjadi sponsou utama tim F1 papan atas Mercedes AMG F1 beberapa waktu belakangan ini.

Baca Juga : Hebat, Tim Moto2 Yang 'Berasal' Dari Indonesia Jadi Terkencang

Baca Juga : Ada Protes dengan Motor Moto2 Baru Pembalap Indonesia Dimas Ekky

Tak sampai di situ, Petronas juga merambah balap motor dunia MotoGP sebagai sponsor utama tim satelit Yamaha di MotoGP, Petronas Yamaha SRT.

Nah, kira-kira kalau satu brand atau perusahaan menjadi sponsor di dua ajang balap paling terkenal di dunia.

Apakah livery dari mobil F1 dan motor MotoGP jadi identik serupa atau dimiripkan?

Skuat Petronas Mercedes AMG F1 resmi melakukan launching tim, (13/2/2018).

Tampak jelas livery mobil F1 Mercedes W10 yang jadi andalan Lewis Hamilton dan Valterri Bottas tetap mengusung livery dominan warna perak dengan aksen hijau telur ciri khas Petronas dan beberapa bagian warna hitam.

Baca Juga : Kaze 2-Tak Juara Asia Road Race, Powernya Gedean Mana Sih Dibanding F1Z-R?

IG @mercedesamg1
Petronas sokong tim Mercedes AMG F1 lebih dominan warna peraknya

Bandingkan dengan tim satelit Yamaha, Petronas Yamaha SRT yang melaksanakan launchig tim, akhir Januari lalu.

Livery motor MotoGP Petronas Yamaha SRT beda sama sekali.

Namun bila dilihat ada kemiripan di mana skuat Petronas Yamaha SRT mengusung tiga warna yang ada tim F1.

Hanya saja dominasi ketiga warna livery di mobil F1 berbeda dengan motor MotoGP.

Baca Juga : Dimas Ekky Unjuk Motor Moto2 di Tes Jerez, Hujan Tanya Soal Bendera

Motor Yamaha YZR-M1 yang jadi andalan Franco Morbidelli itu dominan warna hitam dan hijau telur warna ciri khas Petronas.

Sementara sedikit warna perrak yang dikenakan.

Namun tampak jelas logo dan nama Petronas terpampang jelas di mobil F1 dan motor MotoGP.

Lebih Jelas perbedannya mobil F1 dan motor MotoGP yang disponsori brand Petronas asal Malaysia, bisa lihat foto di bawah ini.

Petronas Motorsport
Perbandingan livery mobil F1 dan motor MotoGP dengan sponsor utamanya brand Petronas asal Malaysia

Source : Instagram
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular