Gak Waswas Lagi, Yamaha Aerox Standar Pasang Smart Key Murah Meriah

Fadhliansyah - Jumat, 15 Februari 2019 | 11:15 WIB
Uje
Smart Key untuk Yamaha Aerox Tanpa Keyless

MOTOR Plus-online.com - Buat pemilik Yamaha Aerox dengan tipe standar, pastinya waswas saat meninggalkan motor di parkiran.

Pasalnya, Yamaha Aerox tipe standar belum dilengkapi dengan fitur keyless.

Namun begitu, pemilik Aerox gak usah waswas lagi.

Yamaha Aerox standar sudah bisa ditambahkan sendiri fitur keyless ini.

Baca Juga : Hebat, Tim Moto2 Yang 'Berasal' Dari Indonesia Jadi Terkencang

Baca Juga : Untuk Melawan NMAX Dan PCX Ini Fitur Dan Teknologi Matic TVS 150

Saat ini di pasaran sudah banyak beredar keyless atau smart key aftermarket.

"Smart key ini bahkan fiturnya lebih lengkap daripada keyless bawaan pabrik," buka Andrew, owner bengkel MX Modification.

"Kalau keyless bawaan dia hanya menyalakan dan mematikan motor tanpa anak kunci plus answer back," tambahnya.

"Kalau smart key ini ada alarm-nya, bahkan bisa menyalakan dan mematikan motor dengan hanya menekan tombol yang ada di remote," lanjut Andrew yang buka di komplek Pasadena, Cengkareng, Jakarta Barat.

Baca Juga : Kenapa Sarung Tangan Balap MotoGP Bikin Jari Kelingking dan Jari Manis Menyatu?

"Selain itu sama dengan fitur keyless dari Aerox bawaan pabrik. Kalau motor jauh dari jangkauan remote maka motor juga akan mati dengan sendirinya," lanjutnya.

Untuk pemasangannya sejauh ini hanya bisa dilakukan oleh Andrew sendiri.

"Kalau mau pasang datang saja ke bengkel karena agak rumit untuk dijelaskan," tambah Andrew.

"Tapi yang jelas tidak akan memakan listrik dari aki, selain itu juga tidak ada jalur kabel yang diubah atau penambahan apapun," terangnya.

Baca Juga : Ada Protes dengan Motor Moto2 Baru Pembalap Indonesia Dimas Ekky

Pemasangannya butuh waktu 2 jam dan hanya dibanderol dengan tarif Rp 300 ribu.

Langsung saja kontak Andrew di nomor 0819-1442-2262.

Selain Yamaha Aerox, smartkey aftermarket ini juga bisa dipasang di Maxi Yamaha lain.

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular