Ngeri! Mantan Pemain Bola PSPS Riau Kecelakaan Motor, Istri dan Anak Meninggal di Tempat

Fadhliansyah - Jumat, 15 Februari 2019 | 16:01 WIB
TRIBUN-BALI.COM
Ilustrasi Kecelakaan


MOTOR Plus-online.com - Khairunnas Afrizal (30), mantan pemain Persatuan Sepakbola Pekanbaru dan Sekitarnya (PSPS) Riau, meninggal bersama anak dan istrinya karena terlibat kecelakaan pada Kamis (14/2/2019) malam.

Peristiwa mengenaskan tersebut terjadi di jalur dua jalan lintas Pekanbaru-Bangkinang, di Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau.

Afrizal masih sempat dirawat di rumah sakit di Pekanbaru sebelum akhirnya meninggal dunia.

Sementara anaknya Salwa (1) dan Istrinya Nursi Wupandari (25) meninggal di TKP.

Baca Juga : Hebat! Video Trik Lolos dari Razia, Cuma Tunjukin Ini ke Polisi Tanpa Perlu Banting Motor

Baca Juga : Dimas Ekky Unjuk Motor Moto2 di Tes Jerez, Hujan Tanya Soal Bendera

Kasatlantas Polres Kampar AKP Fauzi saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa kecelakaan maut tersebut.

"Benar, yang meninggal dunia tiga orang merupakan satu keluarga warga Jalan Swadaya, Kelurahan Tuah Karya, Kecamatan Tampan, Pekanbaru," sebut Fauzi, saat dikonfirmasi Kompas.com, melalui seluler, Jumat (15/2/2019).

Dia mengatakan, korban mengendarai sepeda motor matic yang ditabrak mobil di jalur dua jalan lintas Pekanbar-Bangkinang.

"Pengendara sepeda motor Khairunnas Afrizal membawa dua penumpang, yakni istri dan anaknya.

Baca Juga : Disaksikan TNI dan Polisi, Bentrok Pengojek Online dan Satpam di Kota Kasablanka Berakhir Salaman

Korban ditabrak mobil Toyota Innova yang dikemudikan Ridho Hidayatul Rahmad (28) warga Kabupaten Bengkalis, Riau," kata Fauzi.

Dia mengungkapkan, pengendara sepeda motor awalnya bergerak dari arah Pekanbaru menuju arah Bangkinang.

Sesampainya di Desa Rimbo Panjang, korban berputar arah pada u-turn di jalur dua untuk menuju arah Pekanbaru.

Kondisi jalur dua gelap, karena tidak ada lampu penerangan jalan.

Baca Juga : Lagi Pemotor Ngamuk! Diminta Pindahin Motor, Eh Malah Banting Motor

"Saat korban berputar arah, tiba-tiba datang mobil Innova dari arah Bangkinang menuju arah Pekanbaru dengan kecepatan tinggi, menabrak samping kiri motor korban," ujar Fauzi.

Pengendara dan dua penumpang yang dibonceng, sambung dia, terpelanting dan terseret di badan jalan.

Sehingga, dua orang penumpang sepeda motor tewas di tempat.

"Dua korban meninggal dunia di lokasi kejadian dibawa ke RSUD Arifin Ahmad di Pekanbaru. Sedangkan Afrizal di bawa ke Rumah Sakit Aulia Pekanbaru, akhirnya meninggal dunia, karena mengalami luka berat," ujar Fauzi.

Baca Juga : Aneh dan Ngawur Omongannya, Pengojek Online Nekat Bakar Diri, Warga Koja Histeris

Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), menurut Fauzi, penyebab kecelakaan diduga karena kelalaian dan kurang hati-hati pengendara sepeda motor, Khairunnas Afrizal.

"Pengendara sepeda motor diduga saat berputar arah tidak melihat adanya kendaraan lain yang melintas, sehingga terjadilah kecelakaan," tutup Fauzi.

PSPS berduka

Manajemen PSPS Riau berduka atas meninggalnya Khairunnas Afrizal.

Hal itu disampaikan Media Officer dan Humas PSPS Riau Muhammad Teza Taufik, melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat.

"Innalillahiwainnaillaihirojiun. Turut berduka cita yang sedalam dalamnya. Tadi malam kita mendapat kabarnya yang sempat ramai dimedsos perihal laka lantas di Rimbo Panjang dan ternyata korban adalah mantan pemain kami. Beberapa pemain yang sempat bersama dahulu 1 tim bersama almarhum langsung merapat ke RS Aulia Hospital," ucap Teza.

Dia mengatakan, Afrizal merupakan pesepak bola kelahiran Pekanbaru, yang pernah berjuang sejak dini untuk sepakbola Riau.

Di PSPS dia menepati posisi penyerang.

"Mulai dark tim Unri, Porwil, PON. PSPS U-21 pada tahun 2009/2010 hingga menembus PSPS Pekanbaru senior pada 2013 hingga periode 2014," tutup Teza.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Mantan Pemain PSPS Riau Tewas Kecelakaan Bersama Istri dan Anaknya

Source : Kompas.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular