Blak-blakan! Pihak Dorna Benarkan Indonesia Jadi Host MotoGP 2021

Joni Lono Mulia - Sabtu, 23 Februari 2019 | 15:45 WIB
MotoGP.com
Mandalika dibenarkan Dorna bakal jadi host MotoGP 2021 mendatang

MOTOR Plus-online.com - Santer Indonesia jadi venue kejuaraan balap motor dunia, MotoGP, gak perlu lagi tunggu kabar ini itu lagi.

Secara blak-blakan diakui bila Indonesia menjadi salah satu ronde MotoGP di musim 2021.

Lokasi dan sirkuit penyelenggaraan MotoGP Indonesia 2021 di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Lebih tepatnya lagi di sirkuit jalan raya Mandalika Lombok.

Sebelumnya PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (PPPI) atau Indonesia Tourist Development Center (ITDC) menyatakan bakal jadi host MotoGP di Indonesia 2021.

Baca Juga : Ngakak Banget! Video Pria Berkostum Spiderman Naik Vespa dan Geber-geber Sambil Joget

Baca Juga : Pasang Lampu Sein LED di Motor Vespa, Paket Hemat Bikin Ganteng

PPPI atau ITDC ini merupakan BUMN yang mengelola kawasan Mandalika Lombok untuk dijadikan pusat pariwista terpadu dan diklaum jadi Nusa Dua Bali yang kedua.

Bahkan disebutkan bila Mandalika jadi host MotoGP 2021 itu sudah ada MoU dengan Dorna Sport.

Ternyata, Dorna Sport selaku promotor dan pemilik hak MotoGP juga mengakui dan membenarkan MotoGP 2021 salah satu serinya dihelat di Indonesia di Mandalika Lombok, NTB.

Pihak Dorna menyatakan benar Indonesia jadi host MotoGP 2021 yang sirkuitnya di Mandalika seperti dilansir di MotoGP.com.

"Sungguh sesuatu yang unik punya sirkuit jalan raya di mana Indonesia punya fanatik MotoGP yang sangat besar. Indonesia adalah pasar terbesar MotoGP dan jadi lebih komplet kalau sirkuit sudah selesai," ujar Carmelo Ezpeleta< CEO Dorna dikutip dar MotoGP.com.

Baca Juga : Sejarah Terjadi, Mantan Pembalap MotoGP Juara Race 1 WSBK Australia

Source : MotoGP
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular