MOTOR Plus-online.com - Kejadian memilukan terjadi di ajang balap tanah grasstrack Indonesia.
Seorang pembalap kehilangan kendali saat keluar tikungan pertama.
Ya, tikungan pertama setelah start adalah hal yang paling menyeramkan di dunia balap.
Akibat kehilangan kendali tersebut, pembalap yang menggunakan jersey berwarna kuning tersebut terjatuh.
Baca Juga : Mengenal Vinci Construction, Investor yang Akan Bangun Sirkuit MotoGP Mandalika
Baca Juga : Penggemar Balap Pasti Girang, Segini Target Jumlah Penonton MotoGP Indonesia 2021
Karena posisi yang rapat, pembalap tersebut langsung dilindas oleh pembalap lainnya yang berada di belakang.
Bahkan, dirinya hampir dilindas oleh dua pembalap lain.
Beruntung pembalap kedua yang ingin melindas sigap menghindar.
Jadinya, hanya mengenai ban depan saja.
Baca Juga : Belum Banyak yang Tahu, Begini Cara Mengukur Aero Fairing di Motor MotoGP
Setelah pembalap lain itu lewat, pembalap yang terlindas tadi langsung beranjak ke pinggir lintasan.
Berikut ini video lengkap yang diupload oleh akun Instagram @mygrasstrack:
View this post on InstagramReposted from @klxmania - Kasian bgt ???????? . . @klxmania #klxmania - #regrann
Source | : | Instagram/@mygrasstrack |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR