MOTOR Plus-online.com - Bagi pemudik ke Pulau Sumatera sudah bisa pesan tiket KA untuk pulang kampung.
Jadi, rencanakan dengan matang waktu mudiknya, tidak perlu riding, cukup menggunakan kereta api
PT KAI Divisi Regional (Divre) IV Tanjungkarang mulai membuka penjualan tiket mudik lebaran mulai hari Senin (25/2/2019) lalu.
Hal tersebut diungkapkan Sapto Hartoyo, Hubungan Masyarakat (Humas) PT KAI Divre IV Tanjungkarang saat dihubungi, Selasa (26/2/2019).
Baca Juga : Uniknya Lorenzo Di Tes MotoGP Qatar, Dari Handgrip Sampai Winglet
Baca Juga : Gokil! Motor Gian Zola, Pemain Andalan Garuda Muda AFF U-22 2019 Harganya Capai Angka Segini
"Iya benar secara nasional, sudah mulai bisa dibeli tiket KA untuk H-10" katanya.
Ia menyatakan untuk Lampung sendiri kapasitas total tempat duduk angkutan lebaran tahun 2019 yang akan disediakan sebanyak 82.940 tempat duduk dengan hari keberangkatan H-10 (26/5) hingga H+10 (16/6).
Sementara realisasi volume angkutan lebaran tahun 2018 mencapai sebesar 78.613.
"Jika dibandingkan dengan program angkutan lebaran tahun 2019 tersebut terjadi kenaikan sebesar 6 persen atau sebanyak 4.327 penumpang," paparnya.
Baca Juga : Gak Bawa Nama TJM Racing, Nih Nama Tim Balap Rafid Topan di ARRC 2019
Sapto menyatakan hingga kini pihaknya belum dapat menyampaikan secara rinci data pembeli tiket untuk lebaran di Lampung.
"Semoga data secepatnya didapat sehingga diketahui kepastian seputar penjualan, berapa yang dijual, berapa yang sudah dibeli dan lainnya," paparnya.
Berdasarkan kalender nasional, hari raya Idul Fitri di tahun ini akan jatuh pada 5-6 Juni 2019.
Bagi para calon penumpang yang ingin mendapatkan tiket KA Lebaran 2019/1440 H, agar segera mempersiapkan diri, karena PT Kereta Api Indonesia (Persero) menerapkan penjualan tiket sejak H-90 (90 hari sebelum keberangkatan).
Baca Juga : Magelang Gempar! Pria Bawa Gulungan Selimut Pakai Motor, Ternyata Isinya Jenazah Pacarnya
Pada tanggal 25 Februari 2019 pukul 00.00 WIB, KAI mulai melakukan penjualan tiket keberangkatan 26 Mei 2019 (H-10 Lebaran).
Pemesanan dapat dilakukan di website kai.id, KAI Access, mulai pukul 00.00 WIB, sedangkan untuk channel eksternal menyesuaikan dengan kebijakan masing-masing mitra penjualan tiket KAI.
Memperhatikan hari libur nasional dan cuti bersama yang telah ditetapkan oleh pemerintah, KAI memperkirakan puncak Arus Mudik akan terjadi Rabu, 29 Mei 2019 (H-7) dan puncak Arus Balik diperkirakan akan terjadi pada Minggu, 9 Juni 2019 (H+3).
Secara nasional untuk Jawa dan Sumatera selama Lebaran 2019, KAI mengoperasikan 356 KA Reguler dan 50 KA Tambahan yang total mencapai 406 KA.
Baca Juga : Absen Naik Motor 2 Tahun, Video Raffi Ahmad Jajal Moge Seharga Rp 500 Juta
Jumlah tersebut mengalami kenaikan sebanyak 3 persen dari jumlah tahun sebelumnya yaitu 393 KA.
Setiap harinya, KAI menyediakan 247.010 tempat duduk untuk KA Jarak Jauh dan KA Lokal yang pada 2019 mengalami kenaikan sebanyak 5 persen dari tahun sebelumnya yaitu 236.210 tempat duduk.
KAI menyediakan 50 KA tambahan selama Lebaran 2019 yang dapat dipesan mulai H-60.
Penambahan KA ini dilakukan untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah penumpang KA pada masa arus mudik dan balik lebaran 2019.
Baca Juga : Kabar Gembira, Ada Cara Baru Tambal Ban Tubeless, Udah Gak Zaman Main Tusuk
Sebanyak 50 KA Tambahan Lebaran 2019 tersebut terdiri dari 27 KA Eksekutif & Bisnis, 11 KA Ekonomi Non PSO, 4 KA Ekonomi PSO, dan 8 KA yang memanfaatkan rangkaian idle.
Dalam rangka menghadapi peningkatan jumlah pengunjung channel penjualan tiket, KAI telah melakukan langkah antisipasi berupa tuning dan optimalisasi database sistem ticketing serta penambahan application server dan bandwidth internet sebanyak dua kali lipat dari hari biasa.
Hal ini bertujuan agar proses pemesanan tiket dapat berjalan dengan lancar.
"KAI meminta agar masyarakat dapat merencanakan perjalanannya jauh-jauh hari untuk mendapatkan kepastian tiket perjalanan mudik dan balik Lebaran 2019," ujar Direktur Utama KAI Edi Sukmoro.
Baca Juga : Bekasi Mencekam! Video Dua Kelompok Geng Motor Tawuran, Darah Berceceran di Aspal
Edi mengingatkan bagi penumpang yang telah mendapatkan kode bayar agar segera melakukan pembayaran dalam waktu 60 menit, karena jika tidak maka tiket yang ia pesan akan terjual kembali.
"KAI juga mewanti-wanti kepada masyarakat agar membeli tiket lebaran di channel resmi KAI atau mitra resmi yang telah bekerjasama dengan KAI, tujuannya untuk menghindari penipuan atau biaya jasa yang tidak wajar," pesan Edi.
Edi berharap masyarakat dapat menjadikan kereta api sebagai moda transportasi pilihannya pada Angkutan Lebaran tahun ini.
KOMENTAR