Wuih, Respiro Merek Apparel Indonesia Andalan Banyak Tim MotoGP

Reyhan Firdaus - Rabu, 6 Maret 2019 | 19:00 WIB
Respiro
Respiro support tim Moto2

MOTOR Plus-online.com - Musim balap MotoGP tahun 2019 akan segera dimulai, beberapa hari lagi.

Sirkuit Losail di Doha, akan menjadi gelaran pertama di balapan motor paling bergengsi ini, (10/3/2019).

Yang menarik, di balapan MotoGP ada beberapa merek dari Indonesia, yang dipakai para timnya.

Terutama sebuah merek apparel terkenal di dunia motor, yang rupanya ditemukan di beberapa tim balap MotoGP.

Baca Juga : Viral! Penampakan Motor Honda CB150R Streetster 2019, Moge Banget

Baca Juga : Siap-Siap Begadang, Catat Jadwal Lengkap Gelaran MotoGP Qatar 2019

Apparel asal Indonesia itu adalah Respiro, yang konsisten mensupport beberapa tim balap dan pembalap MotoGP.

Di antaranya Aprilia Racing Team Gresini, dengan pembalapnya Aleix Espargaro dan Andrea Ianone.

Tim dan seluruh mekaniknya akan menggunakan sarung tangan Respiro.

Lalu tim hospitality dan tamu VIP Aprilia, akan menggunakan t-shirt dan topi buatan Respiro.

Baca Juga : Nembus Luar Negeri, Hebatnya Bengkel Spesialis RX-King Asal Yogyakarta

Respiro
Respiro support tim balap MotoGP

Selain itu, di kelas Moto2 ada tim Federal Oil Gresini Moto2 dengan pembalap Sam Lowes yang juga menggunakan apparel Respiro.

Respiro mensupport kemeja, polo, sweatshirt, jaket, topi, jas hujan dan sarung tangan untuk tim Gresini.

Baca Juga : Catat Nih! Biaya Untuk Bikin SIM di 2019, Bikin Baru dan Perpanjangan

Di kelas Moto3 bersama tim Kömmerling Gresini Moto3, yang juga disupport Respiro.

Tim dengan pembalap Gabriel Rodrigo dan Riccardo Rossi beserta seluruh tim, akan menggunakan kemeja, polo, sweatshirt, jaket, topi, jas hujan dan sarung tangan Respiro.

Respiro
Respiro support tim balap lokal dan dunia



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular