MOTOR Plus-online.com - Racing Boy atau RCB merupakan komponen aksesori motor asal negara Malaysia yang dipasarkan secara resmi di Indonesia oleh PT. Enwan Multi Partindo ini.
Salah satu part aksesorinya yang sekarang ini mulai familier di kalangan pemotor di Indonesia adalah sokbreker.
Sokbreker RCB dari berbagai modelnya emang lagi naik daun nih.
Nah untuk menjaga kualitas produknya, sekaligus memberikan pelayanan terbaik bagi pemakainya, RCB memberikan fasilitas layanan service center.
Baca Juga : Ada Tombol Ajaib Di Motor Ducati, Andrea Dovizioso Menang MotoGP Qatar
Baca Juga : Kok Aneh, Lapor Motor Hilang Karena Dibegal, Eh Malah Jadi Terdakwa
Untuk layanan service center sokbreker RCB ini bukan baru sekarang, namun sejak sokbreker RCB mulai dipasarkan di Indonesia.
Lokasinya berada di Citra Raya Utama Barat, Ruko Griya Harsa Blok i-10 No 6, Tangerang-Banten, (021-222 00 694).
Nah selain layanan service center tadi, ada program baru nih bagi yang ingin membeli sokbreker RCB dari berbagai modelnya.
Yaitu, akan diberikan kartu garansi 6 bulan selama masa pemakaian terhitung dari tanggal pembelian.
Baca Juga : Luar Biasa! Gara-gara Stiker Ini, Valentino Rossi Ganas di MotoGP Qatar
Bila selama 6 bulan sokbreker mengalami masalah pada komponennya, dan merupakan kesalahan produksi, maka PT. Enwan Multi Partindo selaku distributor resminya akan menggantinya dengan sokbreker baru.
Program ini benar-benar demi kepuasan dan memberi kepercayaan lebih pada pengguna sokbreker RCB.
Baca Juga : Dipecundangi Andrea Dovizioso di Lap Terakhir, Marc Marquez Kasih Jawaban Mengejutkan
“Program baru dari RCB untuk sokbreker ini semata-mata hanya ingin memberikan pelayanan lebih buat pengguna sokbreker RCB," buka Achib Putro, selaku Manager Marketing PT Enwan Multi Partindo.
"Selama sokbreker belum dibongkar sendiri atau dirubah (custom) oleh pemiliknya, maka akan diganti dengan yang baru. Yang jelas, sokbreker tadi masih harus standar pabrikan,” tambahnya
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR