MOTOR Plus-online.com - Yamaha NMAX generasi pertama punya beberapa kelemahan di mesinnya.
Salah satunya, yang harus diwaspadai gejala tonjokan keteng lemah.
"Di Yamaha NMAX generasi pertama tahun 2015 hingga pertengahan 2016, biasanya tensioner lemah " buka Yoga Ningrat, owner Yoga Motoshop, bengkel spesialis Maxi Yamaha.
"Untuk generasi selanjutnya tensioner atau tonjokan keteng sudah lebih kuat," tambahnya di Cijantung, Jakarta Timur.
Baca Juga : Breaking News! Dikabarkan Ditangkap KPK, Ketua Umum PPP Romahurmuzy Ternyata Penggemar Moge
Baca Juga : Info Penting Ninja Lovers, Ini Fungsi Lepas Traction Control Kawasaki New Ninja
Biasanya kalau tonjokan keteng lemah bisa memunculkan suara aneh di mesin.
Suaranya seperti gemericik persis seperti suara besi beradu.
Usut punya usut ternyata per tensioner Yamaha NMAX yang lemah.
"Biasanya kalau sudah bunyi ketengnya disebabkan oleh per tensioner yang patah. Sehingga tensionernya enggak bisa menekan lidah keteng," ujar pria yang buka bengkel di jalan Sederhana 7 no.158, Cijantung, Jakarta Timur.
Source | : | Motorplus-online.com |
Penulis | : | ARSN |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR