Parah! Gak Mau Ditilang, Pemotor Ini Tabrak Polisi Sampai Terjungkal

Fadhliansyah - Minggu, 17 Maret 2019 | 18:43 WIB
IG/@teamhujat
Seorang anggota polisi ditabrak pemotor yang ogah ditilang


MOTOR Plus-online.com - Bukan hanya surat-surat, kelengkapan berkendara seperti helm wajib digunakan oleh pengendara motor.

Karena kalau tidak lengkap, polisi berhak menilang pemotor yang melanggar peraturan.

Akhir-akhir ini memang banyak kejadian para pemotor yang tidak terima ditilang oleh petugas kepolisian.

Di antaranya adalah ada yang mengamuk dan membentak polisi, hingga merusak motornya sendiri.

Baca Juga : Memilukan, Driver Ojol Tutup Usia di Warung Kopi Usai Antar Penumpang, Saksi Mata Bilang Kelelahan

Baca Juga : Gaya Anak Motor Banget, Kisah Unik Walikota Tri Rismaharini dan Sepatu Docmart

Nah, kejadian serupa terulang kembali nih.

Pada video yang diunggah oleh akun Instagram @teamhujat, terlihat seorang pemotor yang tidak menggunakan helm sedang melaju di jalan raya.

Lalu seorang polisi berniat menghentikan pemotor tersebut.

Namun bukannya berhenti, pemotor tersebut malah tetap melaju dan akhirnya menabrak polisi sampai keduanya terjatuh.

Baca Juga : Beneran Nih, Motor Trail 150 cc Baru Suzuki Pakai Mesin DOHC?

Nahas, dari arah berlawanan terlihat seorang wanita pemotor yang telat menghindar sehingga ikut terlibat tabrakan tersebut.

Beruntung tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini, polisi yang tertabrak beserta pria pemotor yang menabrak langsung bangun lagi setelah terjatuh.

Tapi pengendara wanita terlihat mengalami luka ringan di kaki.

Tidak diketahui di mana video ini diambil.

Baca Juga : Bikin Geger, Tahunan Ada Pemotor Suka Pamer Alat Kelamin Depan Sekolah

Ada-ada saja nih, padahal sudah jelas pemotor tersebut melanggar peraturan lalu lintas.

Berikut ini videonya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Hujat 4 Better Life (@teamhujat) on

Source : Instagram/@teamhujat
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular