Teman Makan Teman. Pinjam Motor Vario, Kunci Digandain, Terus Digasak

Indra GT - Rabu, 20 Maret 2019 | 15:05 WIB
Antonio Beniah Hotbonar
Beragam Alat Penduplikat Kunci di bengkel Kunci Immobilizer Komandan Key

MOTOR Plus-online.com - Urusan pinjam meminjam motor sama teman merupakan hal biasa.

Tapi jadi tidak biasa kalau pinjam motor teman menduplikasi kunci kontak untuk niat jahat, itu sih teman makan teman namanya.

Sebaiknya kalau meminjamkan motor kepada teman harus yang bisa dipercaya atau teman akrab.

Kalau bukan teman akrab sebaiknya hindari meminjamkan motor kalau tidak nanti seperti nasib Achmad Sholikin (24).

Baca Juga : Kesal Masalah CVT Motor Honda PCX 150, Pemilik Bikin Petisi Online

Baca Juga : Ngalahin Honda BeAT, Motor Matic Honda Ini Paling Banyak Diekspor AHM

Achmad Sholikin (24), warga Petro Kelasan RT 04 RW 02, Kelurahan Bumi, Kecamatan Laweyan, Solo kehilangan motor Honda Vario.

Honda Vario bernomor polisi AD 2032 NH dicuri saat diparkir basemant Solo Grand Mall (SGM).

Polisi memburu pelaku lain pencurian sepeda motor parkir basemant Solo Grand Mall (SGM) yang masih berstatus anak baru gede (ABG).

Menurut Kanit Reskrim Polsek Laweyan, Iptu Salman Farizi, mewakili Kapolsek Laweyan, Kompol Ari Sumarwono, diketahui dilakukan oleh lebih satu orang.

Salah satu pelaku beridentitas AAF yang masih berusia 17 tahun.

Baca Juga : Gak Kalah Sama Yang Kebeli Rumah Mewah, Driver Ojol Ini Naik Matik Ratusan Juta

"Kami masih memburunya," kata Iptu Salman Farizi kepada TribunSolo.com, (20/3/2019).

"Karena jelas, AFF ini tahu dan membawa motor hasil curian yang kami ambil di rumahnya (Surabaya)," jelasnya menekankan.

Tetapi lanjut Salman, AFF tidak berada di rumah alias melarikan diri.

"Jadi motor belum sempat dijual, katanya seharga Rp 3 juta," ungkap Iptu Salman Farizi.

"Kami minta untuk menyerahkan diri saja," imbuhnya.

Baca Juga : Jago Banget Kalo Bisa Tebak, Ada Berapa Motor MotoGP Di Foto Ini?

Sebelumnya, Polsek Laweyan mengungkap pencurian sepeda motor yang terjadi di parkiran basement SGM.

Pelaku pencurian adalah pria yang bekerja di food crout SGM, Rizal Novriyansyah (20) warga Pasapen Barat 1C RT 001 RW 002 warga Kelurahan Perak Timur, Kecamatan Pabean Cantian, Surabaya.

Dia melancarkan aksinya dengan AFF yang tidak lain adalah saudaranya sendiri.

Baca Juga : Cuma Yamaha Tim MotoGP Yang Gak Protes Motor Ducati, Ada Apa Nih?

Saat itu ada dua kendaraan sebagai barang bukti (BB) yang digunakan pelaku dan hasil pencurian.

Serta kunci yang sebelumnya diduplikat oleh pelaku.

"Kejadian pencurian sudah terencana pada 14 Maret 2019 pukul 22:00 WIB," kata Kapolsek Laweyan, Kompol Ari Sumarwono.

Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Polisi Buru ABG yang Terlibat Pencurian Motor di Basement Parkiran Solo Grand Mall

Source : Tribunsolo.com
Penulis : Indra GT
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular