Motor Honda Cub Buat Penggila Mancing Ikan di Jepang, Harganya Cuma Segini

Reyhan Firdaus - Sabtu, 23 Maret 2019 | 11:15 WIB
young-machine.com
Honda Cross Cub untuk penyuka mancing

MOTOR Plus-online.com - Hobi memancing ikan, banyak dipilih para bikers untuk menghilangkan stress.

Terutama memancing ikan, di spot alam bebas seperti di kali ataupun danau.

Begitu pula di Jepang, dimana penyuka memancing memodifikasi motor mereka.

Tujuannya, biar kegiatan memancing lebih menyenangkan, karena bisa bawa peralatan dengan mudah.

Baca Juga : Gak Ada Ampun! Bos Geng Motor Sadis Ditembak Mati Tim Polres Jakarta Barat, 2 Celurit Disita

Baca Juga : Kronologis Harley-Davidson Tabrak Warga di Kebumen sampai Meninggal, Korban Terpental Gak Bergerak

young-machine.com
Honda Cross Cub cocok dibawa memancing di sungai

Seperti dilakukan seorang Sakurai-san, jurnalis majalah memancing Lure Magazine River di Jepang.

Sakurai-san membuat motor Honda Cross Cub 110, untuk hobi memancing di sungai.

Diperkenalkan pertama bulan Januari di Japan Fishing Show 2019, kali ini motor ini dipajang di Tokyo Motorcycle Show 2019.

Kenapa dipilih motor Honda Cross Cub? Soalnya bebek dengan kode CC110 ini punya spesifikasi yang oke.

Baca Juga : Tabrak Warga Sampai Meninggal di Kebumen, Ini Alasan Konvoi Harley-Davidson Sering Dikawal Polisi

Dimulai dari rangka yang lebih kuat, dibanding bebek lain seperti Super Cub, terutama area dekat mesinnya.

Bodinya juga ringkas, sehingga bisa ditambah aksesoris untuk mengangkut barang.

Mulai dari rak depan untuk tikar, serta rak belakang untuk tas dan tenda.

Bagian sampingnya juga dipasang dudukan untuk menaruh joran pancing, buatan Endurance, lengkap deh.

Baca Juga : Kronologis Tembak Mati Bos Geng Motor Sadis di Jakarta Barat, Pistol Meletus, Darah Berceceran

young-machine.com/
Ditambahkan rak dan cover lampu dari SP Takegawa

Kelebihan lain dari motor Honda Cross Cub, ada di kemampuan jelajahnya.

Mulai dari ground clearance yang tinggi, mencapai 157 mm.

Membuat Cross Cub bisa diajak menjelajah, mencari sungai untuk memancing ikan.

Lalu mesinnya juga irit BBM, karena memakai sistem injeksi elektronik PGM-FI.

Baca Juga : Lampung Geger, Bayi Diberi Nama Gopay, Pihak Gojek Kasih Tanggapan Mengejutkan

Baca Juga : Cara Murah Bikin Lampu Utama Jadi Lebih Terang, Begini Lho Caranya

Tenaganya 7,8 dk di 7.500 rpm, dengan torsi 8,5 Nm di 5.500 rpm.

Cukup lah untuk bobot motor hanya 105 kg, itu belum dipasang peralatan memancing ya.

Membuat Honda Cross Cub garapan Sakurai-san ini, jadi sorotan penyuka mancing di Tokyo Motor Show 2019.

Honda Jepang memasarkan 2 jenis Cross Cub, yaitu mesin 110 cc dan 50 cc.

Untuk Honda Cross Cub 110, dibanderol sekitar 334.800 Yen, setara Rp 43 jutaan.

Source : Young Machine
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular