MOTOR Plus-online.com - Kontroversial spoiler swingarm Ducati di MotoGP, semakin memanas.
Kali ini, ada tim lain yang akan memakai spoiler, yang diklaim membantu dominasi Andrea Dovizioso.
Dijelaskan oleh Alberto Puig, tim Repsol Honda kemungkinan akan menggunakan spoiler swingarm, seperti yang ada di motor Ducati Desmosedici GP19.
Seperti kita tahu, part tersebut jadi bahan perdebatan oleh Honda, Suzuki, KTM, dan Aprilia, karena punya efek meningkatakn aerodinamika.
Baca Juga : Akhirnya Terungkap Dealer Motor Mempermainkan Konsumen Demi Keuntungan
Baca Juga : Dipersulit Saat Membeli Motor Secara Tunai, Konsumen Bisa Langsung Mengadu ke Sini
Namun, hasil sidang banding MotoGP memutuskan bahwa part tersebut legal dipakai Ducati.
Ini menjadi bahan pertimbanan pabrikan lain, karena mereka bisa ikut menggunakan part yang sama dengan Ducati.
"Untuk saat ini, kami tidak. Maksud saya, kamu tahu Honda adalah perusahaan yang berpikir ketika ingin mengembangkan ide baru," tukas Alberto Puig ketika diwawancara BT Sport.
"Tetapi untuk saat ini kami berpikir tentang apa yang terbaik, tentu saja kami tidak tidur, tapi untuk saat ini, ya kami akan seperti ini," sebut tim manajer Repsol Honda itu.
Baca Juga : Dijamin Nempel, Jack Miller Pastikan Jok Motor MotoGP Gak Lepas
Terlepas apakah tim dengan pembalap Marc Marquez dan Jorge Lorenzo itu akan pakai spoiler swingarm itu atau tidak.
Alberto Puig senang dengan keputusan Honda, mempertanyakan legalitas part tersebut.
"Kami senang bahwa kami mengajukan banding, karena kami percaya apa yang kami lihat dan kami berpikir bahwa itu tidak tertera dalam buku peraturan," sebut pria asal Spanyol itu.
Tapi di sisi lain, Honda menerima dengan lapang dada, keputusan yang sudah dibuat oleh Juri.
"Kami senang bahwa kami bisa mengungkapkan perasaan kami sendiri sebagai pabrikan," ungkap mantan manajer Dani Pedrosa itu.
Baca Juga : Rossi Ngamuk dan Marquez Bandel, Video MotoGP Argentina Tahun Lalu
Alberto Puig juga ditanya, apakah HRC akan mendapat keuntungan mengenai Ducati, akan investigasi spoiler kontroversial itu.
Alberto Puig merasa pesimis karena hal itu tidak diungkapkan di depan Pengadilan.
"Saya rasa itu itu tidak penting, saya rasa mereka tidak akan menunjukkan kami apapun. Tidak hanya ke Honda, tapi ada empat pabrikan di situ," tuturnya.
"Maksud saya, mereka (Ducati) cerdas, tapi mereka bukan yang teratas," senyum Alberto Puig dikenal jarang tersenyum.
Source | : | Otorace.gridoto.com |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR